dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh latar belakang pendidikan mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab Universitas Islam Malang (Unisma) terhadap hasil ujian keterampilan membaca (maharah qiroah). Mahasiswa yang terlibat dalam studi ini berasal dari berbagai latar belakang pendidikan, seperti madrasah, pesantren, dan sekolah umum. Metode yang digunakan adalah survei kuantitatif, dengan 26 mahasiswa angkatan 2020 sebagai sampel. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda untuk mengidentifikasi pengaruh latar belakang pendidikan terhadap hasil keterampilan membaca. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa yang berasal dari madrasah atau pesantren cenderung memperoleh nilai lebih tinggi dibandingkan mereka yang berlatar belakang sekolah umum. Faktor utama yang mempengaruhi hasil keterampilan membaca meliputi pengalaman pembelajaran intensif bahasa Arab, dukungan dari pengajar, serta kurikulum yang menekankan keterampilan literasi bahasa Arab. Sebaliknya, mahasiswa dari sekolah umum menghadapi lebih banyak tantangan dalam keterampilan membaca karena minimnya eksposur terhadap bahasa Arab di pendidikan sebelumnya. Penelitian ini memberikan wawasan bagi lembaga pendidikan untuk mempertimbangkan perbedaan latar belakang pendidikan mahasiswa dalam merancang program pembelajaran bahasa Arab yang lebih adaptif. Temuan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan hasil akademik dan keterampilan bahasa Arab mahasiswa secara lebih merata.
Kata kunci: Latar belakang pendidikan, Maharah qiroah, Bahasa Arab, Mahasiswa Unisma Angkatan 2020 | en_US |