Hubungan Pengetahuan dan Sosial Ekonomi Wanita Usia Subur Terhadap Perilaku Pencegahan Defisiensi Vitamin D dan Konsumsi Suplementasi Vitamin D

Show simple item record

dc.contributor.author Navila, Devi
dc.date.accessioned 2022-03-05T01:57:51Z
dc.date.available 2022-03-05T01:57:51Z
dc.date.issued 2022-01-10
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3126
dc.description.abstract Pendahuluan: Defisiensi vitamin D merupakan salah satu masalah kesehatan di dunia pada semua kelompok umur. Hal ini dapat dipengaruhi beberapa faktor seperti pengetahuan, kondisi ekonomi dan sosial dari individu. Pencegahan defisiensi vitamin D dapat dilakukan dengan merubah perilaku hidup yang lebih sehat serta mengetahui sumber-sumber vitamin D. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sosial ekonomi wanita usia subur terhadap perilaku pencegahan defisiensi vitamin D dan konsumsi suplementasi vitamin D. Metode: Riset observasi analitik dengan pendekatan cross-sectional dengan responden Wanita Usia Subur (WUS) berusia 15 - 49 tahun. Pengambilan sampel dengan kuesioner pengetahuan vitamin D, kuesioner perilaku pencegahan dan kuesioner perilaku konsumsi suplementasi vitamin D yang dibuat oleh peneliti. Analisa data dengan uji spearman correlation dan koefisien kontingensi. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan WUS dengan perilaku pencegahan defisiensi vitamin D dan konsumsi suplementasi vitamin D (p= 0,000; p= 0,008). Terdapat hubungan yang signifikan antara sosial ekonomi dari segi pendapatan dan pekerjaan WUS terhadap perilaku pencegahan (p= 0,000; p= 0,001) dan konsumsi suplementasi vitamin D (p= 0,000; p=0,008). Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sosial ekonomi dengan perilaku pencegahan defisiensi vitamin D dan konsumsi suplementasi vitamin D. Meskipun berhubungan, kekuatan korelasinya lemah. Kata Kunci: Defisiensi vitamin D; Wanita usia subur; Suplementasi vitamin D. en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Defisiensi vitamin D en_US
dc.subject Wanita usia subur en_US
dc.subject Suplementasi vitamin D en_US
dc.title Hubungan Pengetahuan dan Sosial Ekonomi Wanita Usia Subur Terhadap Perilaku Pencegahan Defisiensi Vitamin D dan Konsumsi Suplementasi Vitamin D en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account