dc.description.abstract | Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi, brand awareness dan brand ambassador terhadap keputusan pembelian. Jenis penelitian ini ialah kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang disebar kepada 100 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan ialah sampling insidental. Alat bantu yang digunakan dalam penelitian ini adalah aplikasi SPSS versi 24.0 For windows. Analisis regresi linear berganda digunakan sebagai teknik analisis data dalam penelitian ini.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel promosi berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian dengan hasil uji t thitung 2,128 > ttabel 1,984984 dan nilai signifikan 0,036 < 0,5. Variabel brand awareness berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai thitung 2,396 > ttabel 1,984984 dan nilai signifikan 0,018 < 0,05. Sedangkan pada variabel brand ambassador tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai signifikan brand ambassador sebesar 0,956 > 0,05 dan nilai thitung diperoleh sebesar 0,055 yang berarti nilai thitung 0,055 < ttabel 1,984984. Hasil uji F pada penelitian ini menujukkan bahwa nilai siginifikan sebesar 0,003. Nilai tersebut lebih kecil dari 0,05. Selain itu, nilai Fhitung 5,118 > Ftabel 2,698398. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak yang berarti terdapat pengaruh signifikan promosi (X1), brand awareness (X2), dan brand ambassador (X3) terhadap keputusan pembelian (Y).
Kata kunci: Promosi, Brand Awareness, Brand Ambassador dan Keputusan Pembelian | en_US |