dc.description.abstract | Hipertensi merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan kematian utama pada manusia serta berhubungan dengan penyakit kardiovaskular. Hipertensi dapat merusak organ hepar yang berhubungan dengan Reactive Oxygen Species (ROS). Benalu mangga dan teh bermanfaat sebagai obat herbal untuk menjaga kesehatan tubuh manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak metanol kombinasi benalu teh dan mangga terhadap histopatologi hepar tikus hipertensi (DOCA-Garam), desain eksperimen yang digunakan yaitu rancangan acak lengkap sebanyak 25 ekor tikus wistar jantan yang dikelompokkan menjadi 5 perlakuan yaitu kontrol (-) = 0 mg/KgBB EMKBTBM, kontrol (+) = 15 mg/KgBB DOCA-Garam, P1, P2, P3 masing- masing 50, 100, 200 mg/KgBB EMKBTBM. Analisis data yang digunakan adalah uji ANOVA two way yaitu JAMOVI dengan versi 1.1.9.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang sangat nyata (p-value) <0.05 pada zona 1, 2, dan 3 jika dibandingkan dengan semua kelompok perlakuan, dan semua kelompok perlakuan yaitu antara kelompok kontrol (+) dengan kontrol (-), perlakuan 1, 2, dan 3 berbeda nyata terhadap rerata kerusakan sel (piknosis, karioreksis, kariolisis) hepatosit hepar. Dibuktikan dengan hasil analisis yang menyatakan p-value <0.05 yaitu <0.001, sehingga pemberian ekstrak metanol kombinasi benalu teh dan mangga dapat mengurangi nekrosis (piknosis, karioreksis, dan kariolisis) pada hepatosit organ hepar tikus hipertensi. | en_US |