dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh E-WOM, Gender, dan Lifestyle terhadap pembelian impulsif pada Aplikasi Tiktok Shop. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah E-WOM, Gender, Lifestyle sebagai variabel independen, serta Pembelian Impulsif sebagai variabel dependen.
Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 170 responden yang pernah melakukan pembelian yang bersifat impulsif pada Aplikasi Tiktok Shop. Pengambilan Sampel dalam penelitian ini adalah pengguna yang sudah melakukan pembelian TikTok Shop, Jumlah populasi yang tidak terbatas yang mencakup wilayah di Kota Malang. Teknik sampel di dalam penelitian menggunakan metode non-probability sampling dengan teknik accidental sampling. Adapun metode pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner. Penelitian ini menggunakan teknik analisis Regresi Linear Berganda dengan menggunakan alat analisis IBM SPSS Statistics 26.
Kata kunci: E-WOM, Gender, Lifestyle, Pembelian Impulsif | en_US |