dc.description.abstract | Lumpur tinja merupakan salah satu sumber pencemar yang terdiri dari padatan terlarut
dalam air dan Sebagian besar mengandung material organik. Lumpur tinja sangat beresiko
mencemari air apabila tidak dilakukan pengolahan. Pengeolahan lumpur tinja di IPLT
merupakan pengolahan lanjutan karena lumbur tinja yang telah diolah di tanki septik belum
layak dibuang ke perairan. Karena minimnya informasi yang membahas terhadap kondisi
kualitas air pada kolam fakultatif di Instalasi Pengelolaan Limbah Tinja, supaya limbah yang
telah diolah tidak memberikan dampak negatif terhadap kualitas aliran sungai, oleh karena
itu peneliti ingin mengetahui bagaimana kualitas air khususnya pada kolam fakultatif di
Instalasi Pengelolaan Limbah Tinja (IPLT) Kota Malang. Tujuan dari penelitian ini yaitu
untuk mengevaluasi kualitas air dari parameter fisika dan kimia pada kolam fakultatif serta
efektifitas kolam fakultatif dalam infilter.penelitian ini menggunakan metode water
sampling. Data yang didapat di analasis secara deskriptif kemudian dibandingkan dengan
baku mutu PP (Peraturan Pemerintah) Nomer 68 tahun 2016 dan PP no 22 tahun 2021.
Hasil yang didapatkan setelah pengamatan Kualitas air pada kolam fakultatif di IPLT Kota
malang Fisika (Suhu, TDS, TSS, dan Turbiditas) dan Parameter Kimia (pH, DO, Nitrat)
masih berada pada ambang batas normal kecuali pada parameter nitrit. Kemudian filtrasi
pada kolam fakultatif fakultatif juga efektif menurunkan pada parameter fisika sementara
kurang efektif pada parameter kimia. | en_US |