Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/1545
Title: Inovasi Strategi Pembelajaran Inklusi Guru Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Karakter Siswa di SMK Negeri 2 Malang
Authors: Siswatini, Wiwin
Keywords: Pendidikan Agama Islam
Inovasi
Strategi Pembelajaran
Pendidikan Karakter
Sekolah Inklusi
Issue Date: 21-Nov-2020
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Pendidikan inklusi adalah bentuk penyelenggaraan pendidikan yang menyatukan anak-anak berkebutuhan khusus dengan anak-anak reguler pada umumnya untuk belajar. Di SMK Negeri 2 Malang adalah salah satu sekolah kejuruan yang membuka program inklusi di Malang. Guru pendidikan agama islam SMK Negeri 2 Malang dengan segala kemampuan yang ada berusaha membuat inovasi strategi pembelajaran pendidikan agama islam dengan semenarik mungkin, agar dalam melakukan proses pembelajaran dapat memancing antusiasme peserta didik terhadap mata pelajaran pendidikan agama islam dan khususnya untuk siswa inklusi agar memiliki karakter yang baik bagi perkembangannya. Karakter yang dimaksud disini dibatasi yaitu religius, jujur, toleransi, mandiri, bersahabat dan peduli sosial. Fokus penelitian ini adalah: (1) Bagaimana strategi pembelajaran inklusi Guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan karakter siswa di SMKN 2 Malang? (2) Bagaimana inovasi strategi pembelajaran inklusi Guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan karakter siswa di SMK N 2 Malang? (3) Bagaimana model penempatan Siswa inklusi dalam meningkatkan karakter siswa di SMK N 2 Malang? Penelitian dilaksanakan di SMK Negeri 2 Malang. Dalam metodenya peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus, sementara tekhnik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Untuk melakukan analisa data, peneliti menggunakan teori analisis menurut Milles dan Huberman dengan cara kondensasi data, men-display data dan penarikan kesimpulan, kemudian diadakan analisis lintas kasus. Pada tahap pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan metode perpanjangan keikutsertaan, perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan pengamatan dan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1 Strategi Pembelajaran Guru Pendidikan Agama Islam di SMKN 2 Malang secara garis besar menggunakan: (a) Pembelajaran berorientasi pada siswa (PBAS). (b) Strategi Pembelajaran Kooperatif (SPK) (c) Strategi pembelajaran kontekstual (CTL). (d) Strategi pembelajaran afektif. 2. Upaya Inovasi Strategi Pembelajaran Guru Pendidikan Agama Islam di SMKN 2 Malang adalah sebagai berikut: a. Strategi Pengorganisasian meliputi: urutan isi pembelajaran (kurikulum) dari yang bersifat sederhana ke kompleks atau dari yang bersifat umum ke rinci. b.Strategi Penyampaian, meliputi penyampaian klasikal dan individual dan menggunakan media pembelajaran, c. Strategi Pengelolaan, meliputi: metode yang digunakan guru bervariasi yang bisa membangkitkan daya persepsi, hasrat ingin meneliti,dan pengelolaan penempatan kelas inklusi, 3. Model Penempatan Siswa Inklusi Guru Pendidikan Agama Islam di SMKN 2 Malang, yaitu: a. Model Kelas Reguler (Inklusi Penuh). b. Kelas Reguler dengan Pull Out. c. Model Subtitusi. Kata Kunci : Inovasi, Strategi Pembelajaran, Pendidikan Karakter, Sekolah Inklusi.
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/1545
Appears in Collections:MT - Islamic Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
FULL TEXT_S2_PASCASARJANA_21802011024_WIWIN SISWATINI-dikonversi.pdf6.35 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.