Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/2179
Title: Pembentukan Karakter Religius Melalui Pencak Silat Pagar Nusa di SMPI Abu Ghonaim Bumiaji Kota Batu
Authors: Fadhilah, Lilik Nur
Keywords: Pendidikan Agama Islam
Pendidikan Islam
Pembentukan Karakter Religius
Pagar Nusa
Issue Date: 26-Jul-2021
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Membentuk karakter religius anak didik membutuhkan waktu, yang artinya tidak secara instant karakter religius tertanam di diri anak didik. Membentuk karakter religius anak didik dilaksanakan sedini mungkin, karena pada dasarnya anak didik gemar meniru apa yang dilakukan oleh seorang guru. Membentuk karakter religius tidak semata-mata terealisasikan di keseharian anak didik, akan tetapi membutuhkan proses yang mana peran guru adalah salah satu kunci keberhasilan dalam pembentukan karakter religius. Tujuan penelitian yakni untuk mendeskripsikan perencanaan pembentukan karakter religius melalui pencak silat Pagar Nusa di SMPI Abu Ghonaim Bumiaji Kota Batu, proses pembentukan karakter religius melalui pencak silat Pagar Nusa di SMPI Abu Ghonaim Bumiaji Kota Batu, dan evaluasi pembentukan karakter religius melalui pencak silat Pagar Nusa di SMPI Abu Ghonaim Bumiaji Kota Batu. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis studi kasus. Lokasi penelitian di SMPI Abu Ghonaim Bumiaji Batu. Sumber data atau informan dalam penelitian ini yakni anak didik yang mengikuti ekstrakurikuler pencak silat pagar nusa berjumlah 20 anak, para pelatih dan kepala sekolah. Adapun perencanaan pembentukan karakter religius melalui pencak silat pagar nusa yaitu tujuan, metode, cara menyampaikan, bahan materi yang disajikan dan media/alat yang digunakan. Proses perencanaan pembentukan karakter religius melalui pencak silat pagar nusa yaitu arahan, keteladanan, pembiasaan dan hukuman. Evaluasi perencanaan pembentukan karakter religius melalui pencak silat pagar nusa yaitu disiplin dengan menghimbau anak didik untuk tidak telat ketika latiha, jujur dengan tanpa memantau anak didik ketika menerima teguran push up (jujur terhadap diri sendiri), rendah hati dengan tidak merasa sakit hati ketika tanding antar teman dan cedera ringan dan yang terakhir kekeluargaan dengan sikap simpati dan empati anak didik terlihat. Saran dalam penelitian ini yaitu diadakannya anjang sana/silaturahmi ke Pagar Nusa di sekolah lain, anak didik perempuan lebih diikutkan dalam lomba prestasi di berbagai kalangan. Kata kunci: pembentukan karakter religius, pagar nusa
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/2179
Appears in Collections:MT - Islamic Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S2_PASCASARJANA_PENDIDIKAN AGAMA ISLAM_21902011023_LILIK NUR FADHILAH.pdf1.86 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.