Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/238
Title: Persepsi Petani Terhadap Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Produksi Usahatani Tebu
Authors: Ajatkan
Keywords: Usaha Tani Tebu
Issue Date: 20-Jul-2020
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Tebu merupakan bahan baku gula. Gula merupakan komoditas politik di Indonesia. Permintaan gula sangat tinggi dan seringkali dipenuhi dari impor yang cukup tinggi pula. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persepsi petani terhadap factor-faktor yang mempengaruhi produksi usahatani tebu. Data penelitian menggunakan data primer, dikumpulkan melalui wawancara langsung kepada 37 petani tebu di desa Majangtengah, kecamatan Dampit, kabupaten Malang. Pengukuran data penelitian menggunakan skala Likert. Analisis data menggunakan model regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa persepsi petani untuk tenaga kerja, luas lahan dan teknologi berpengaruh positif terhadap produksi usahatani tebu, sedangkan pupuk negative. Dapat diartikan bahwa persepsi petani terhadap penggunaan semua jenis pupuk dapat menurunkan produksi usahatani tebu. Adapun saran dari hasil penelitian ini agar diberikan penyuluhan kepada petani tebu agar memberikan pupuk sesuai anjuran pabrik atau sesuai dengan pedoman teknologi baru untuk tanaman tebu.
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/238
Appears in Collections:UT - Agrotechnology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1 AGRIBISNIS 21501032045 AJATKAN.pdf1.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.