Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/2549
Title: Studi Perencanaan Gedung Kuliah Bersama Universitas Negeri Malang dengan Menggunakan Struktur Komposit Baja-Beton
Authors: Akbar, Yudi Cahyadi
Keywords: Teknik Sipil
Perencanaan Gedung Kuliah Bersama
Struktur
Baja-Beton
Komposit
Issue Date: 10-Feb-2021
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Struktur bangunan merupakan komponen utama yang menunjang berdirinya suatu bangunan. Pembangunan Gedung Kuliah Bersama Universitas Negeri Malang menggunakan struktur bertulang. Secara umum, tugas akhir ini adalah merencanakan ulang struktur menggunakan struktur komposit baja-beton sebagai alternatif perencanaan yang semula yaitu menggunakan beton bertulang. Struktur komposit adalah struktur yang terdiri dari dua material atau lebih dengan sifat bahan berbeda dan membentuk satu kesatuan sehingga menhghasilkan sifat gabungan yang leih baik. Standar perencanaan yang digunakan adalah SNI 1729-2015, SNI 2847-2013, SNI 1726-2012 dan SNI 03-1729-2002. Hasil dari perhitungan adalah tebal pelat 120 mm dengan tulangan terpasang Ø10-125, dimensi balok anak yang digunakan yaitu WF 346.174.6.9 dengan Momen maksimum 21124,948 kgm, dimensi balok induk yang digunakan yaitu WF.588.300.12.20 dengan Momen maksimum 114352 kgm, dimensi kolom yang digunakan yaitu WF.600.300.12.25 yang dibungkus beton 750 x 450 dengan beban axial 48193,11 kg dan Momen maksimum 88572 kgm, pondasi yang digunakan adalah pondasi tiang pancang dengan poer pondasi 3,6 m x 2,4 m, tiang pancang berdiameter 40 cm sebanyak 6 buah dalam satu pondasi dengan jarak antar tiang 120 cm dan kedalaman tiang 18 m. Untuk penulangan penulangan pondasi digunakan tulangan pokok 12 Ø 22 dan tulangan spiral Ø16-100. Kata Kunci : Studi Perencanaan Gedung Kuliah Bersama Universitas Negeri Malang dengan Menggunakan Struktur Komposit Baja-Beton.
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/2549
Appears in Collections:UT - Civil Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_TEKNIK_TEKNIK SIPIL_21501051111_YUDI CAHYADI AKBAR.pdf1.32 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.