Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3125
Title: Hubungan Tingkat Stres dan Pola Tidur Terhadap Status Gizi Masyarakat Dewasa Usia 20-39 Tahun
Authors: Anggraini, Savira Ayu
Keywords: Tingkat Stres
Pola Tidur
Status Gizi
Issue Date: 6-Jan-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Pendahuluan: Status gizi merupakan salah satu permasalahan kesehatan di dunia. Faktor yang dapat mempengaruhi status gizi yaitu stres yang menyebabkan kenaikan atau penurunan pada berat badan yang dapat disebabkan oleh pola makan dan aktivitas fisik serta pola tidur buruk juga dapat mempengaruhi status gizi. Namun pada usia 20-39 tahun belum diketahui hubungan tingkat stres dan pola tidur terhadap status gizi, oleh sebab itu penelitian tentang hal ini perlu dilakukan. Metode: Metode penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional terhadap 380 responden berusia 20-39 tahun. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Jenis data yang dikumpulkan pada penelitian ini yaitu data primer melalui kuesioner DASS-42 yang terdiri dari 14 pertanyaan dan kuesioner PSQI sejumlah 9 pertanyaan. Penilaian IMT dilakukan dengan mengukur secara langsung berat badan dan tinggi badan responden penelitian. Uji korelasi dilakukan menggunakan uji korelasi Rank Spearman. Hasil: Analisa pada variabel tingkat stres memiliki hasil p 0,388 dan nilai r sebesar -0,044. Pada variabel pola tidur memiliki nilai p 0,319 dan nilai r sebesar -0,051. Kesimpulan: Tingkat stres dan pola tidur tidak berhubungan dengan status gizi dan hampir tidak ada korelasi serta memiliki arah yang berlawanan. Kata kunci: Tingkat Stres, Pola Tidur, Status Gizi
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3125
Appears in Collections:UT - Medical Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FAKULTAS KEDOKTERAN_21701101043_SAVIRA AYU ANGGRAINI.pdf2.16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.