Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3660
Title: Pengaruh Dosis Urea Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Sawi Pakchoy (Brassica rapa L.)
Authors: Hadun, Moch. Kholid Syarifuddin
Keywords: Pertanian
Agroteknologi
Tanaman Pakchoy
Urea
Issue Date: 26-Jan-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Sawi Pakchoy (Brassica rapa L.) merupakan salah satu jenis tanaman sayuran yang tergolong keluarga Brassicaceae. Unsur hara yang mempunyai peranan utama terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman yaitu N, P, dan K. Nitrogen merupakan salah satu unsur hara yang sangat berperan pada pertumbuhan daun. Salah satu pupuk dengan sumber N yang tinggi adalah pupuk Urea memiliki kandungan 45% N, sehingga banyak digunakan oleh petani agar dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi dosis penggunaan urea terhadap hasil dan pertumbuhan Sawi Pakchoy (Brassica rapa L.). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok Sederhana terdiri dari lima perlakuan N0: 0 kg/ha pupuk urea,N1: 100 kg/ha pupuk urea, N2: 200 kg/ha pupuk urea,N3: 300 kg/ha pupuk urea, N4: 400 kg/ha pupuk urea perlakuan diulang empat kali dan masing-masing ulangan di isi dengan sembilan tanaman dan menggunakan tiga sampel tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan N3: 300 kg/ha pupuk urea pada pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun dan luas daun adalah yang baik. Perlakuan N3: 300 kg/ha pupuk urea dan N2: 200 kg/ha pupuk urea memberikan hasil yang sama baiknya pada hasil bobot segar ekonomis, bobot segar total, bobot kering total, dan indeks panen. Namun hasil optimum berdasarkan bobot segar ekonomis yaitu dengan dosis 235. 83 kg/ha. Kata kunci: Tanaman Pakchoy, Urea
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3660
Appears in Collections:UT - Agrotechnology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_PERTANIAN_AGROTEKNOLOGI_21601031017-MOCH. KHOLID SY H.pdf1.76 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.