Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3731
Title: Rancang Bangun Smart Cat Home dengan Berbasis IOT & ESP32 Cam
Authors: Mukti, Tri Susilo Febri Bayu
Keywords: Teknik
Teknik Elektro
Smart Cat Home
ESP32
IOT
Kucing
Issue Date: 13-Jan-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: ketika pemilik kucing harus berpergian biasanya kebanyakan pemilik kucing kebingungan terhadap kucingnya. Meninggalkan kucing dirumah sendirian pasti mengakibatkan pemilik kepikiran pada kondisi kucing dirumah. Sejauh ini pemilik kucing akan menitipkan kucingnya di pet shop ketika harus bepergian jauh untuk meninggalkan rumah. Namun biaya penitipan kucing di pet shop atau pada jasa penitipan kucing tidaklah murah. Dengan Smart Cat Home berbasis IOT ini pemilik kucing tidak perlu khawatir saat meninggalkan kucingnya dirumah, tanpa mengeluarkan uang untuk menitipkannya pada jasa penitipan kucing. Karena saat ini manusia juga tidak bisa jauh dari aktivitas media sosialnya, smart cat home ini dirancang untuk dapat melakukan monitoring jadwal makan kucing, kondisi minum kucing, suhu kucing, serta dilengkapi camera dapat melakukan monitoring aktivitas kucing pada media sosial telegram pemilik. Oleh karena itu pada penelitian dengan judul Smart Cat Home dengan Sistem Kontrol yang Menggunakan Aplikasi Telegram ini nantinya dapat diterapkan pada kandang kucing dan dapat membantu serta bermanfaat khususnya bagi para pemilik kucing ras yang meninggalkan kucingnya dirumah dalam waktu yang lama. Kata kunci: Smart Cat Home, ESP32, IOT, Kucing
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3731
Appears in Collections:UT - Electrical Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FT_ELEKTRO_21401053027_TRI SUSILO FEBRI BAYU MUKTI.pdf3.53 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.