Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/4995
Title: Efektivitas Penerapan Media Articulate Storyline dalam Pembelajaran Ketermpilan Menulis Cerpen Siswa Kelas XI SMA Negeri 3 Malang
Authors: Rahmawati, Ema
Keywords: Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Efektivitas
Media Articulate Storyline
Cerpen
Issue Date: 4-Jun-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk (1) megetahui deskripsi objektif tentang keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI SMA Negeri Malang sebelum diterapkan media Articulate Storyline; (2) mengetahui deskripsi objektif tentang keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI SMA Negeri 3 Malang sesudah diterapkan media Articulate Storyline; (3) mengetahui deskripsi objektif tentang efektivitas penerapan media Articulate Storyline dalam pembelajaran keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI SMA Negeri Malang. Penelitian ini merupakan penelitian pre-eksperimental design. Desain penelitian yang digunakan yaitu One-Group Pretest-Posttest Design yaitu eksperimen yang dilaksanakan pada satu kelompok saja tanpa kelompok pembanding. Pada desain ini menggunakan pretest sebelum diberi perlakuan. Dengan demikian,hasil perlakuan dapat diketahui lebih akurat, karena dapat membandingkan keadaan sebelum perlakuan. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah keseluruhan siswa kelas XI IPS SMAN 3 Malang, yaitu 408 yang mencangkup 12 kelas. Pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive rondom sampling atau acak karena terdiri dari 12 kelas dan yang terpilih menjadi sampel dalam penelitian ini adalah kelas XI J3 yang berjumlah 32 siswa. Instrumen yang diterapkan pada penelitian ini adalah dengan memberikan tes pada masing-masing kelass eksperimen dan kelas kontrol. Untuk teknik pengumpulan data menggunakan pretest dan posttest. Teknik analisis data yang digunakan yaitu melalui uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipostesis menggunakan SPSS versi 25. Berdasarkan hasil analisis data deskriptif menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar keterampilan menulis cerpen sebelum penerapan Media Articulate Storyline adalah 56.97 sedangkan rata-rata hasil belajar keterampilan menulis cerpen setelah penerapan media Articulate Storyline adalah 90,16. peningkatan ketercapaian kompetensi pengetahuan dapat dilihat berdasarkan hasil perhitungan uji N-gain Score menunjukkan bahwa, nilai rata-rata hasil observasi N-gain Score (penggunaan media Articulate Storyline) adalah 78,1 termasuk dalam kategori tinggi, dengan nilai N-gain score minimal 32,14 dan score maksimal 94,26. Hal ini membuktikan bahwa pada pembelajaran menulis cerpen menggunakan media Articulate Storyline ini siswa terlibat aktif dalam pembelajaran sehingga mampu mengaitkan informasi baru dengan informasi yang telah dimilikinya. Kata Kunci: Efektivitas, Media Articulate Storyline, Cerpen
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/4995
Appears in Collections:UT - Indonesian Language Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FKIP_PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA_21801071005_EMA RAHMAWATI.pdfPublish1.45 MBAdobe PDFView/Open
FULLTEXT S1_FKIP_21801071005_EMA RAHMAWATI.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.86 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.