Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5117
Title: Nilai Sosial dalam Novel Aib dan Nasib karya Minanto
Authors: Syafrudi, Abbas
Keywords: Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Sastra
Bentuk Sosial
Kontruksi Sosial
Nilai Sosial
Issue Date: 29-Jun-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Karya sastra diciptakan oleh manusia kreatif. Jenis-jenis karya sastra banyak, salah satunya berupa novel, cerita pendek, naskah drama teater, dan puisi. Pencipta karya sasta punya sebutan berbeda-beda ada yang disebut sastrawan, penyair, budayawan dan para seorang penulis. Karya sastra diciptakan disebabkan karena ada faktor latar belakang penulis. Sehingga karyanya seringkali dipengaruhi oleh lingkungannya. Karya sastra novel “Aib dan Nasib” karya Minanto memiliki nilai sosial. Kontruksi sosial, bentuk sosial, dan nilai sosial. Novel ini juga memenangkan penghargaan pemenang 1 Sayembara Novel Dewan Jakarta 2019. Novel dikemas dalam bentuk naratif dan dialog yang disampaikan secara baik. Karya tersebut terbentuk sesuai dengan latar belakang penulis. Sebagai akademis dan penulis novelis, di daerah indramayu tidak hanya menjadi penulis, melainkan aktif di dunia olahraga yang sangar sering berinteraksi dengan masyarakat, sering. Berangkat dari latar belakang yang menarik. Nilai sosial yang sangat kental di dalam novel ini memberikan sebuah gambaran kepada penulis sebagai representasi dalam hidup kesehariannya. Melakukan praktik-praktik sosial yang dilakukan setiap hari membuatmya karya ini terbentuk secara baik. kedekatan dengan masyarakat membuat banyak rekaman banyak kejadian di sekitarnya sehingga novel “Aib dan Nasib” yang berlatar Tegalurung. Secara penulis novel yang sangat peka terhadap kehidupan sangat kompleks mampu mencipta narasi, dialog, dan tokoh disampaikan sangat dekat di kehidupan sehari-hari. sehingga latar belakang yang sangat kompleks dari penulis mengantarkan karya baik berbicara kehidupan sosial secara kompleks dan baik. Fokus penelitian yang dikaji dalam penelitian ini yaitu: Nilai Sosial dalam Novel Aib dan Nasib karya Minanto.” Namun fokus yang dijabarkan (1) Nilai Kontruksi Sosial, (2) Bentuk Sosial, (3) dan Nilai Sosial. Peneliti memiliki tujuan untuk menjabarkan pembahasan bentuk simbol religus dalam novel “Aib dan Nasib karya Minanto”. Nilai sosial yang terkandung dalam novel kompleks. Metode penelitian yang digunakan penelitian kualitatif deskriptif. Data yang berupa teks novel diperoleh dengan teknik membaca, teknik baca, dan teknik riset kepustakaan. Sumber data penelitian yaitu novel “Aib dan Nasib karya Minanto.” Intrumen penelitian yaitu peneliti sebagai subjek (openeliti sendiri) human instrument. Keabsahan data dengan dengan validitas semantic dan perkuat dengan expert judgment. Data dianalisi dengan menggunkana metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa novel “Aib dan Nasib karya Minanto” dengan kepiawayaan berkisah dalam novel menghadirkan nilai sosial yang sangat kompleks di kehidupan sehari-hari. novel ini dianalisis dengan menggunakan disiplin ilmu semantik untuk menemukan nilai sosial; (1) Kontruksi sosial, (2) Bentuk sosial, (3) Nilai sosial. Analisis sesuai dengan apa yang terdapat dalam novel “Aib dan Nasib karya Minanto. Berdasarkan temuan peneliti, sesuai dengan apa yang ada pada narasi dan dialog novel. Peneliti memberikan saran kepada peneliti selanjutnya. Khusunya pada mahasiswa prodi bahasa dan sastra Indonesia melakukan penelitian serupa, akan tetapi diharapkan bisa lebih sempurna yang secara luas dari sisi lainnya. Kata kunci: Sastra, Kontruksi Sosial, Bentuk Sosial, dan Nilai Sosial
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5117
Appears in Collections:UT - Indonesian Language Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FKIP_PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA_ABBAS SYAFRUDI_F.pdfPublish1.29 MBAdobe PDFView/Open
FULLTEXT SKRIPSI_ABBAS_SYAFRUDI2015.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.6 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.