Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5383
Title: Pengaruh Fleksibilitas Kerja dan Kompensasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada Masa Pandemi Covid-19 (Studi Empiris PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata)
Authors: Widiyanto, Randi
Keywords: Kinerja Karyawan
Fleksibilitas Kerja
Kompensasi Kerja
Issue Date: 25-Jul-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fleksibilitas kerja dan kompensasi kerja terhadap kinerja karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata selama masa Pandemi Covid-19. Lokasi penelitian ini dilakukan pada karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dimana data didapatkan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata yang dipilih secara purposive sampling. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Slovin dan didapatkan hasil sebanyak 80 responden. Data dianalisa menggunakan uji regresi linear berganda dan uji determinas. Berdasarkan hasil analisis data, hasil uji F menunjukkan bahwa fleksibilitas kerja dan kompensasi kerja berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata. Selanjutnya hasil uji t menunjukkan bahwa fleksibilitas kerja dan kompensasi kerja secara parsial berpengaruh signifikan dan positif terhadap kinerja karyawan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata. Hasil uji determinasi menunjukkan bahwa persentase sebesar 14,5%, yang mana kinerja karyawan mampu dipengaruhi oleh fleksibilitas kerja dan kompensasi kerja. Adapun saran yang diajukan antara lain kepada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Malang Martadinata: manajemen harus membentuk program pelatihan dan seminar, memberikan fasilitas dalam bekerja dari rumah (work from home), seperti menyediakan fasilitas Wifi, komputer, hingga kuota internet, memberikan hak dan kebebasan pada karyawan dalam menentukan tempat dan waktu kerja, sehingga dengan hal tersebut karyawan diharapkan mampu meningkatkan kapasitas dan kapabilitas karyawan dalam bekerja. Kata Kunci: Kinerja Karyawan, Fleksibilitas Kerja, Kompensasi Kerja
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5383
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FEB_21801081359_RANDI WIDIYANTO.pdf2.41 MBAdobe PDFView/Open
FULLTEXT_S1_FEB_21801081359_RANDI WIDIYANTO.pdf
  Restricted Access
3.16 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.