Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/6236
Title: Optimalisasi Perpustakaan Sekolah dalam Meningkatkan Minat Baca siswa di MINU Sumberpasir Pakis Malang
Authors: Ilmi, Izza Nuriyah
Keywords: Pendidikan Agama Islam
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Perpustakaan Sekolah
Minat Baca
Issue Date: 27-Jun-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Perpustakaan merupakan salah satu pusat sumber belajar yang menyediakan berbagai sumber informasi. Semakin meningkatnya ilmu pengetahuan di era sekarang tentu akan semakin luas ruang lingkup sebuah pengetahuan, maka dipastikan proses pembelajaran tidaklah cukup diperoleh didalam ruang kelas saja akan tetapi dibutuhkannya sebuah literasi dan tempat yang mana mempunyai segudang ilmu pengetahuan. Berdasarkan konteks penelitian di atas peneliti merumuskan beberapa masalah antara lain kondisi perpustakaan MINU Sumberpasir Pakis Malang. Optimalisasi sekolah untuk meningkatkan minat baca siswa di MINU Sumberpasir Pakis Malang. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis kondisi perpustakaan MINU Sumberpasir Pakis Malang. Mendeskripsikan dan menganalisis optimalisasi sekolah dalam meningkatkan minat baca siswa di MINU Sumberpasir Pakis Malang. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian study kasus, Penelitian kualitatif ialah penelitian dengan maksud peneliti ingin melakukan penelitian secara mendalam melalui prosedur pengumpulan data yang dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan peneliti, maka peneliti dapat menemukan temuan penelitian sebagai berikut: (1) kondisi perpustakaan MINU Sumberpasir Pakis Malang sudah memenuhi kelayakan perpustakaan dengan perlengkapan yang ada seperti fasilitas penunjang, dari segi pelayanan cukup baik sehingga memberi rasa nyaman bagi pengunjung perpustakaan. Dilengkapi dengan banyaknya koleksi buku diperoleg dari beberapa sumber salah satunya biaya oprasional sekolah, dan dari siswa kelas enam yang akan lulus. (2) optimalisasi sekolah untuk meningkatkan minat baca siswa di MINU Sumberpasir Pakis Malang yaitu minat baca siswa di MINU Sumberpasir Pakis Malang sudah cukup bagus, terlihat daro cukup banyaknya siswa yang mengunjungi perpustakaan. Strategi yang digunakan untuk menarik siswa untuk mengoptimalkan kembali perpustakan yakni dengan menghias serta menambah koleksi buku baru, mengadakan pojok baca dan pemberian tugas kepada siswa. Untuk pemanfaatan perpustakaan oleh guru sebagai sumber belajar yakni dengan sesekali mengajak siswa untuk belajar diperpustakaan, memberi tugas kepada siswa untuk mencari referensi yang ada di perpustakaan dari berbagai sumber bacaan. Kata Kunci : Perpustakaan Sekolah, Minat Baca
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/6236
Appears in Collections:UT - Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.