Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/6261
Title: Kreativitas Guru dalam Pembelajaran Tematik di Era Pandemi pada Kelas IV B di Madrasah Ibtidaiyah Al-Maarif 02 Singosari
Authors: Umah, Siti Ni’matul
Keywords: Pendidikan Agama Islam
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Kreativitas Guru
Pembelajaran Tematik
Pandemi Covid-19
Issue Date: 11-Jul-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Pada era ini dunia sedang dilanda penyebaran virus yang disebut Covid-19, virus ini telah memakan korban jiwa sehingga masyarakat sangat khawatir untuk melakukan aktifitas diluar rumah karena takut tersebar virus tersebut. Virus Covid-19 juga mewabah di Indonesia yang menghambat kegiatan di bidang sosial, ekonomi dan termasuk dunia pendidikan, munculnya pandemi ini menjadi tantangan baru bagi pemerintah dan masyarakat dalam menanggulangi virus Covid-19. Untuk mengurangi penyebaran virus Covid-19 maka pihak sekolah mengeluarkan kebijakan pembelajaran menggunakan sistem Blended Learning atau disebut pembelajaran secara daring dan luring. Penelitian ini dilaksanakan dengan alasan karena pada masa pandemi guru harus bisa mengubah gaya belajar dengan memanfaatkan teknologi di masa daring dan penelitian ini untuk melihat sejauh mana kreativitas guru yang dilakukan saat proses kegiatan pembelajaran daring maupun luring. Dari latar belakang penelitian di atas maka peneliti merumuskan masalah yakni bagaimana kreativitas guru dalam mengelola kelas era pandemi, bagaimana kreativitas guru dalam menyampaikan pembelajaran tematik saat pandemi dan faktor apa saja yang mempengaruhi kreativitas guru dalam pembelajaran tematik saat pandemi Covid-19. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui sejauh mana kreativitas guru dalam mengelola kelas, menyampaikan pembelajaran tematik dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kreativitas guru dalam pembelajaran ketika pandemi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan, pengumpulan data menggunakan metode wawancara yaitu dengan melakukan tanya jawab dengan sumber peneliti., metode observasi yakni peneliti terjun secara langsung mengamati fenomena yang terjadi. dan metode dokumentasi dengan mengumpulkan data berupa catatan, buku, laporan, foto dan sebagainya. Berdasarkan observasi maka penelitian ini didapatkan hasil temuan bahwasanya kreativitas mengelola kelas guru membiasakan siswa sebelum memulai pembelajaran untuk mengecek di sekitar tempat duduk dan memungut sampah agar kondisi kelas bersih serta nyaman. Selain itu guru juga mengatur tempat duduk siswa satu bangku di isi hanya satu anak, tetap memakai masker di dalam kelas dan mengkondisikan siswa agar tidak berkerumun. Hal ini dilakukan untuk mematauhi protokol kesehatan. Pada kreativitas menyampaikan pembelajaran tematik guru menyajikan pembelajaran menggunakan powerpoint, file berbentuk pdf, video pembelajaran yang bervariasi dengan menambah pola gambar dan warna yang terang untuk menarik minat siswa. Guru menggunakan metode diskusi, drill (latihan), ceramah, tanya jawab, kerja kelompok, demonstrasi dan curah pendapat. Namun sering juga mengombinasikan dari beberapa metode tersebut menyesuaikan kondisi kelas. Kegiatan pembelajaran ketika pandemi guru meringkas materi dan mengurangi KD yang di rasa kurang perlu karena terbatasnya jam pelajaran. Adapun yang menjadi faktor kreativitas guru dalam pembelajaran tematik di era pandemi Covid-19 yakni faktor pendukung yang meliputi fasilitas yang diberikan oleh sekolah, kebijakan kebebasan guru dalam berkreasi ketika pembelajaran saat pandemi. Pada faktor penghambat yakni Terbatasnya jam pelajaran mengakibatkan guru tergesa-gesa saat pembelajaran, siswa kurang berpartisipasi saat pembelajaran daring karena hp dibawa orang tua untuk bekerja, sehingga siswa tertinggal materi pembelajaran, serta kuota dan jaringan yang tidak mendukung juga salah satu menjadi faktor penghambat. Hal yang perlu di perhatikan sebagai saran yaitu pada langkah kedepan guru untuk meningkatkan kreativitasnya dalam mengolah pembelajaran agar lebih bervariasi dan pada pihak sekolah diharapkan kedepannya dapat meningkatkan sarana dan prasarana sekolah guna untuk pelaksanaan pembelajaran yang lebih baik dan meningkatkan kualitas profesional guru dengan mengadakan pelatihan. Kata Kunci : Kreativitas Guru, Pembelajaran Tematik, Pandemi Covid-19
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/6261
Appears in Collections:UT - Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.