Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/6581
Title: Analisis Strategi Pemasaran untuk Meningkatkan Penjualan Roti (Studi Kasus Roti Maestro Kota Malang)
Authors: Zahro, Siti Fatimatus
Keywords: Pertanian
Agribisnis
Analisis
Strategi Pemasaran
Meningkatkan Penjualan Roti
Roti Maestro
Kota Malang
Issue Date: 2-Apr-2022
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Roti merupakan bagian industri makanan jadi yang memanfaatkan tepung terigu sebagai bahan baku utama dalam proses produksinya. Roti merupakan makanan yang cukup lama di Indonesia karena pengaruh dari penjajah yang dulunya mengkonsumsi roti. Roti menjadi makanan favorit masyarakat Indonesia setelah nasi yang merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Salah satu toko roti yang mampu bertahan serta bersaing di pasar pada saat ini adalah Roti Maestro. Roti maestro merupakan roti kopi yang memiliki khas harum manis yang berada di Kelurahan Merjosari Kecamatan Lowokwaru Kota Malang. Dalam menghadapi fakta yang terjadi menunjukan bahwa Roti Maestro telah berupaya membuat strategi pemasaran dan bentuk promosi menarik yang sangat berpengaruh pada tingkat penjualan untuk meningkatkan laba. Akan tetapi dalam kenyataan promosi yang dilakukan belum mencapai target dalam strategi pemasaranya. Sehingga mengakibatkan nilai penjualan belum mencapai target. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor internal dan eksternal pada produk Roti Maestro dan Merumuskan strategi pemasaran yang dilakukan agar dapat meningkatkan penjualan produk di Roti Maestro, Merjosari, Kota Malang. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di Roti Maestro, penentuan lokasi penelit ian dilakukan dengan sengaja (purposive) dengan pertimbangan bahwa Roti Maestro merupakan salah satu tempat usaha yang bergerak dibidang produksi/penjualan yang mampu bertahan saat pandemi covid-19.Pengambilan sampel dilakukan dengan cara Accidental Sampling, yakni secara kebetulan siapa saja yang membeli produk Roti Maestro di Outlet Merjosari, Kota Malang dengan sebanyak 100 sampel. Data dikumpulkan melalui obeservasi, wawancara, dan kuosioner. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan analisis SWOT (Strenghts Weaknesses Opportunities Threats). Roti Maestro dilihat dari faktor internal yaitu memiliki kekutan yang kualitas produknya baik, harga yang ditetapkan terjangkau bagi konsumen, memberikan diskon “buy two get one free”, sumberdayanya memiliki karyawan yang ramah, serta memilik i bukti fisik Outlet yang bersih. Memiliki kelemahan yaitu Roti Maestro memiliki lokasi yang kurang strategis, promosi yang belum dikelola dengan maksimal, kurangnya ketersediaan produk Roti, dan parkiran yang terbatas. Dari faktor eksternal yaitu adanya peluang konsumen berasal dari berbagai kalangan, varian rasa Roti Maestro banyak digemari, bahan baku mudah didapat, Masyarakat Kota Malang banyak menggemari Roti, serta adanya ancaman yang dihadapi yaitu kondisi ekonomi saat ini berpengaruh terhadap permintaan produk dan adanya perusahaan pesaing sejenis yang menawarkan produk yang sama. Strategi pemasaran Roti Maestro dalam meningkatka n penjualan Sebagai mana menunjukkan bahwa Roti Maestro memiliki peluang dan kekuatan yang besar, sehingga perusahaan Roti Maestro dapat memanfaatkan peluang yang ada dengan melakukan strategi pengembangan (agresif) agar dapat meningkatka n penjualan produk. Dari hasil analisis SWOT menghasilkan delapan alternatif strategi dan prioritas strategi alternatif terpilih yang tepat untuk dijadikan masukan oleh perusahaan Roti Maestro sebagai alternative strtaegi yang perlu diterapkan dalam meningkatkan penjualannya. Saran dari penelitian ini perusahaan disarankan mendaftarkan mendaftarka n produknya pada platform e-commers dan mengoptimalkan sosial media yang dimilik i yaitu akun instragram dan juga disarankan memiliki admin khusus untuk mengelola nya dengan tujuan supaya konsumen tidak kesulitan dalam mencari informasi terkait Roti Maestro sekaligus sebagai media promosi yang efektif. Disarankan mempertahanka n promosi harga diskon pada pembelian tertentu dikarenakan kondisi ekonomi saat ini masih menurun dan banyaknya pesaing sejenis yang menawarkan produk yang sama. mempertahankan sumberdaya manusia dalam pelayanan yang baik agar pelangga n yang datang ke Outlet Roti Maestro merasakan kenyamanan. Kata Kunci : Analisis, Strategi Pemasaran, Meningkatkan Penjualan Roti, Roti Maestro, Kota Malang
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/6581
Appears in Collections:UT - Agribusiness



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.