Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/7711
Title: Korelasi Warna Ujung Akar dengan Warna Bunga berdasarkan Anatomi Ujung Akar Anggrek Phalaenopsis, Dendrobium dan Vanda
Authors: Alifia, Ersa
Keywords: Anggrek
Anatomi Ujung Akar
Issue Date: 4-Jul-2023
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Anggrek merupakan tanaman hias yang memiliki ciri khas bunga yang indah dan bentuk bunga yang membedakan dengan tanaman lainnya. Keragaman anggrek yang cukup tinggi di Indonesia, sangat dibutuhkan dalam suatu penelitian memiliki korelasi antara warna ujung akar dengan warna bunga anggrek yang dapat dilihat dari anatomi ujung akar anggrek. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui korelasi warna pada ujung akar dengan warna bunga anggrek dan untuk mengetahui karakter anatomi ujung akar anggrek Phalaenopsis, Dendrobium dan Vanda. Penelitian ini menggunakan metode kualititatif secara deskriptif dengan menampilkan data dalam bentuk gambar dan uraian deskripsi dari 9 sampel anggrek dengan warna yang berbeda dan dianalisis dengan menggunakan Korelasi Pearson. Hasil yang diperoleh adalah warna ujung akar dengan bunga anggrek Phalaenopsis, Dendrobium dan Vanda memiliki korelasi warna yang dapat dilihat dari anatomi ujung akar. Kesimpulan, pada penelitian ini menunjukkan warna ujung akar dengan bunga anggrek dari genus Phalaenopsis, Dendrobium dan Vanda memiliki pigmen pembentuk warna klorofil, antosianin dan karotenoid yang dapat dilihat dari anatomi ujung akar pada sel korteks. Terdapat nilai korelasi yang diperoleh sebesar 0,661 pada anggrek Vanda yang dinyatakan adanya korelasi atau kesesuaian hubungan positif dengan kekuatan korelasi paling kuat dibandingkan anggrek Phalaenopsis dan Dendrobium.
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/7711
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KORELASI WARNA UJUNG AKAR DENGAN WARNA BUNGA BERDASARKAN ANATOMI UJUNG AKAR ANGGREK.pdf
  Restricted Access
5.87 MBAdobe PDFView/Open Request a copy
S1_FMIPA_21901061047_ERSA ALIFIA.pdf1.34 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.