Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/795
Title: Pengaruh Motivasi Wisata dan Citra Destinasi terhadap Keputusan Berkunjung di Museum Angkut Batu (Studi Kasus pada Mahasiswa FEB Universitas Islam Malang Angkatan 2016)
Authors: Tanaya, Galang Jalu
Keywords: Ekonomi dan Bisnis
Manajemen
Motivasi Wisata
Citra Destinasi
Keputusan Berkunjung
Issue Date: 4-Aug-2020
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Pariwisata adalah sektor yang paling tinggi dalam menyumbang devisa negara, dan Kota Batu merupakan salah satu kota yang kaya akan destinasi wisata. Peneliti berusaha mengetahui faktor yang mempengaruhi keputusan berkunjung wisatawan ke destinasi wisata. Peneliti menggunakan variabel motivasi wisata dan citra destinasi dalam penelitian ini. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh motivasi wisata dan citra destinasi terhadap keputusan berkunjung secara simultan maupun parsial, Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian explanatory research. Populasi dari penelitian ini adalah Mahasiswa FEB Unisma yang telah berkunjung ke Museum Angkut Batu. Sampel berjumlah 100 mahasiswa dengan teknik pengambilan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan angket dan wawancara. Instrumen penelitian menggunakan 16 indikator dari semua variabel dan 20 item. Metode analisis data menggunakan uji instrument, uji regresi linear berganda, uji koefisien determinasi, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian didapatkan motivasi wisata dan citra destinasi berpengaruh secara simultan terhadap keputusan berkunjung dengan signifikansi sebesar 0,00. Motivasi wisata berpengaruh secara parsial terhadap keputusan berkunjung dengan signifikansi 0,017 dan citra destinasi berpengaruh secara parsial terhadap keputusan berkunjung dengan signifikansi sebesar 0,00. Kesimpulan dari penelitian ini adalah motivasi wisata dan citra destinasi berpengaruh terhadap keputusan berkunjung baik secara parsial maupun simultan. Saran dari penelitian ini adalah meningkatkan ciri khas destinasi, meningkatkan kelancaran akses dan meningkatkan layanan pembelian tiket secara online. Kata kunci: Motivasi Wisata, Citra Destinasi, Keputusan Berkunjung.  
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/795
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FEB_21601081449_GALANG JALU TANAYA.pdf1.76 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.