Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8269
Title: Implementasi Media Pembelajaran Audio Visual dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas III Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di SD Modern Al-Rifai’e
Authors: Adilla, Sovi Putri
Keywords: Media Pembelajaran Audio Visual
Motivasi Belajar
Issue Date: 3-Jul-2023
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Arus globalisasi yang terus maju dan berkembang selalu memberikan warna baru dalam dunia pendidikan. Pengaruh besar yang diberikan tampak pada optimalisasi dalam melakukan kegiatan pembelajaran. Akan tetapi hal ini masih belum dilakukan oleh pendidik secara optimal dalam melakukan proses pembelajaran. Pembelajaran yang dilakukan secara monoton dan kurangnya komunikasi aktif antara pendidik dan siswa menjadi penyebab utama dari kurang nya motivasi siswa dalam belajar. Melalui media pembelajaran audio visual dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) memberikan penjelasan secara detail dan memperluas eksplorasi kepada siswa. Hal ini tentu sangat memberikan peluang besar bagi pendidik dan siswa untuk dapat berinteraksi atau interakitf, pembelajaran yang disampaikan juga dapat aktif dan efesien. Berdasarkan latar belakang maka rumusan masalah dalam pnelitian ini sebagai berikut: 1) Bagaimana perencanaan pemanfaatan media pembelajaran audio-visual dalam meningkatkan motivasi belajar siswa kelas III mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) di SD Modern Al- Rifai’e? 2) Bagaimana pelaksanaan pemanfaatan media pembelajaran audio-visual dalam meningkatkan motivasi belajar siswa kelas III mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) di SD Modern Al- Rifai’e? 3) Bagaimana evaluasi dan hasil pemanfaatan media pembelajaran audio-visual dalam meningkatkan motivasi belajar siswa kelas III mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) di SD Modern Al- Rifai’e? Metode penelitian yang digunakan dalam peneliti ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan menggunakan metode siklus spiral. Teknik pengumpulan data menggunakan kualitatif (observasi, catatan lapangan, dan dokumentasi) dan kuantitatif menggunakan kuesioner. Teknik pengecekan keabsahan data menggunakan triagulasi waktu, triagulasi sumber, dan triagulasi teknik penumpulan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Implementasi media pembelajaran audio visual memperoleh hasil yang sangat baik dengan menggunakan hasil observasi aktivitas guru dan siswa Dari hasil pelaksanaan penelitian yang telah dilakukan hasil dari observasi guru dalam siklus I sebesar 69,09 dengan kriteria ‘Kurang’, sedangkan siklus II sebanyak 92,72 dengan kriteria ‘Sangat Baik’. Sedangkan hasil observasi aktivitas siswa siklus I mimiliki jumlah sebesar 69,09 termasuk kriteria ‘Kurang’, dan siklus II sebesar 92,72 tergolong kriteria ‘Sangat Baik’. Kuesioner motivasi belajar siswa Pembelajaran di siklus I tergolong kriteria ‘Tinggi’ yaitu sebesar 74,09% sedangkan dalam siklus II sejumlah 88,23% tergolong kriteria ‘Sangat Tinggi’. Kata Kunci: Media Pembelajaran Audio Visual, Motivasi Belajar
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8269
Appears in Collections:UT - Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.