Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8662
Title: Rancang Bangun Aplikasi Tangga Nada Diatonis Sebagai Media Pembelajaran Seni Musik Berbasis Android
Authors: Amal, Fada’ilul
Keywords: Aplikasi
Tangga Nada Diatonis
Diatonic Scale
Issue Date: 20-Jul-2023
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Penelitian ini membahas mengenai perancangan aplikasi tangga nada diatonis, pembangunan aplikasi ini dilakukan untuk media pembelajaran seni musik yang berfokus pada tangga nada diatonis. Aplikasi ini dirancang untuk membuat media pembelajaran “Diatonic Scale”. Metode penelitian yang diterapkan untuk pembangunan aplikasi ini adalah metode Waterfall dengan melalui 5 tahapan yaitu Analisis Kebutuhan (Requirement), Perancangan (Design), Penerapan (Implementation), Pembuktian (Verification), dan Pemeliharaan (Maintenance). Dalam penelitian ini bertujuan untuk merancang bangun aplikasi tangga nada diatonis, dan juga untuk mengetahui tingkat kelayakan aplikasi sebagai media pembelajaran seni musik. Aplikasi yang di rancang ini diharapkan dapat membantu untuk proses belajar tangga nada diatonis dengan metode yang baru menggunakan aplikasi “Diatonic Scale” sebagai sarana pembelajaran sehingga kegiatan pembelajaran tidak menjenuhkan dan lebih menarik. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan google forms dengan subjek penelitian untuk media pembelajaran seni musik. Hasil dari pengujian aplikasi ini terdiri dari 50 responden dan didapatkan hasil yang sangat layak dengan presentasi kelayakan 92%. Berdasarkan hasil pengujian dari pengguna dapat disimpulkan bahwa aplikasi “Diatonic Scale” ini layak digunakan sebagai media pembelajaran seni musik. Kata Kunci : Aplikasi, Tangga Nada Diatonis, Diatonic Scale
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8662
Appears in Collections:UT - Electrical Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FT_ELEKTRO_21701053047_FADAILUL AMAL.pdfPublish1.53 MBAdobe PDFView/Open
RANCANG BANGUN APLIKASI TANGGA NADA DIATONIS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN SENI MUSIK BERBASIS ANDROID.pdf
  Restricted Access
Fulltext6.26 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.