dc.description.abstract | Video animasi interaktif ini dikembangkan sebagai media pembelajaran pendidikan agama islam untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi Salah satu tantangan utama dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) adalah kurangnya daya tarik mata pelajaran ini bagi sebagian siswa. Penggunaan metode konvensional yang bersifat teoritis seringkali dianggap kurang menggugah minat siswa, sehingga diperlukan pendekatan yang lebih kreatif dan interaktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan video animasi interaktif sebagai media pembelajaran PAI di SMA Islam Nusantara, dengan harapan dapat meningkatkan minat dan motivasi siswa dalam mempelajari ajaran Islam serta membantu mereka memahami materi dengan lebih baik.
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengembangkan video animasi interaktif sebagai media pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Harapan penelitian ini dapat menjadikan solusi dari kurangnya minat siswa terhadap materi PAI di sekolah.
Penelitian ini menggunakan metode Penelitian dan Pengembangan (R&D) yang melibatkan langkah-langkah analisis kebutuhan (Analyze), perancangan (Design), pengembangan (Development), implementasi (Implementation), dan evaluasi (Evaluation). Video animasi interaktif dipilih sebagai inovasi karena mampu menggabungkan elemen visual, audio, dan interaktivitas yang dapat menyederhanakan konsep-konsep abstrak dan menyajikan materi dengan cara yang lebih menarik dan mudah dipahami. Dengan demikian, media ini diharapkan dapat meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran dan memfasilitasi pemahaman mereka terhadap materi PAI.
Hasil penelitian ditemukan bahwa video animasi interaktif sebagai media pembelajaran PAI dinilai sangat efektif dengan persentase sebesar 89% disaat uji coba produk pada kelompok kecil dan mendapatkan persentase 96% saat uji coba produk pada kelompok yang lebih besar. Serta respon guru mendapatkan nilai sebesar 90 % maka dari seluruh hasil tersebut dinyatakan bahwa video animasi interaktif sebagai media pembelajaran PAI sangat efektif untuk menarik minat
siswa terhadap materi PAI. Kata Kunci : Video Animasi Interaktif, Media Pembelajaran, Pendidikan Agama Islam | en_US |