Efek Pemberian Ekstrak Metanolik Scurrula atropurpurea (Bl) Dans Terhadap Total Kolesterol Tikus Wistar Secara Subkronik
View/ Open
Date
2017-08-25Author
Zahroh, Dea Fatimatu
Athiroh AS, Nour
Santoso, Hari
Metadata
Show full item recordAbstract
Kolesterol merupakan komponen struktural yang esensial dan membentuk membran sel serta lapisan eksternal lipoprotein plasma. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Ekstrak Metanolik Scurrula atropurpurea (Bl) Dans (EMSA) terhadap kadar kolesterol tikus wistar betina (Rattus norvegicus) selama 28 hari (paparan subkronik). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yaitu True Experimental Design dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL). EMSA dipaparkan pada tikus 5 kali dalam 1 minggu selama 28 hari, Hewan coba tikus yang digunakan adalah tikus betina yang berjumlah 20 ekor dan dibagi menjadi 4 kelompok, 1 kelompok kontrol dan 3 kelompok perlakuan dengan dosis yang berbeda yaitu 250 mg/KgBB; 500 mg/KgBB; 1000 mg/KgBB. Pemeriksaan dilakukan secara berkala dan pada akhir periode perlakuan, semua tikus dikorbankan untuk dilakukan pemeriksaan total kolesterol pada serum tikus. Analisis Data menggunakan SPSS Statistic 17.0, dan hasil pemeriksaan menunjukkan perbedaan signifikan rata-rata dengan analisis anava satu arah. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa EMSA tidak berpengaruh terhadap kadar kolesterol tikus betina melalui uji biokimia klinis total kolesterol (p>0,05). Jika dibandingkan antara kelompok perlakuan dan kelompok yang tidak diberi perlakuan (tidak dipapar EMSA) tidak berbeda nyata sehingga dinyatakan EMSA dengan dosis 250 mg/KgBB, 500 mg/KgBB, dan 1000 mg/KgBB tidak berpengaruh terhadap kadar kolesterol.
URI
http://biosaintropis.unisma.ac.id/index.php/biosaintropis/article/view/100http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/1969