Pelaksanaan Pembelajaran PAI dengan Menggunakan Google Classroom pada Masa Pandemi Covid-19 untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SMPN 2 Turen

Show simple item record

dc.contributor.author Fikri, M Fardant Al
dc.date.accessioned 2021-12-16T02:01:49Z
dc.date.available 2021-12-16T02:01:49Z
dc.date.issued 2021-08-15
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/2761
dc.description.abstract SMP Negeri 2 Turen merupakan sekolah yang mempunyai guru dengan tingkat keprofesionalan dan pengalaman mengajar yang tinggi. Hal ini dapat dilihat dari peran guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa melalui Google Classroom pada masa pandemi Covid-19 ini. Berbagai upaya yang telah dilakukan antara lain: guru mampu menjadi contoh yang baik bagi peserta didik, guru mampu meningkatan motivasi belajar siswa pada masa pandemi. Fokus penelitian sebagai berikut: Bagaimana perencanaan pembelajaran PAI dengan menggunakan Google Classroom di SMPN 2 Turen? Bagaimana pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan Google Classroom di SMPN 2 Turen? Bagaimana motivasi belajar siswa dengan menggunakan Google Classroom di SMPN 2 Turen. Adapun tujuan yang di ingin dicapai yaitu: Mengetahui perencanaan pembelajaran PAI dengan menggunakan Google Classroom, mengetahui pelaksanaan pembelajaran PAI denganmenggunakan Google Clasroom, mengetahui motivasi belajar siswa dengan menggunakan Google Classroom. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian studi kasus. Kehadiran peneliti dalam penelitian berperan sebagai instrumen utama atau kunci. Sumber data yang digunakan yaitu: sumber data primer yaitu kepala sekolah, guru Pendidikan Agama Islam, siswa. Sumber data sekunder: dokumentasi kegiatan, buku dan jurnal. Peneliti merupakan perencana, pelaksana pengumpulan data, analisis, penafsir data dan akhirnya peneliti sebagai pelapor hasilnya. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data kualitatif Miles and Huberman. Pengecekan keabsahan data menggunakan uji kredibilitas. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menggunakan google classroom di SMPN 2 Turen sudah terlaksana dengan cukup baik, peserta didik dan guru telah memiliki fasilitas-fasilitas dasar yang dibutuhkan, hal ini menggambarkan kesiapan pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menggunakan google classroom pada masa pandemi covid-19. Dalam pelaksanaan pembelajaran daring guru sudah melakukan perencanaan pembelajaran dan sudah melaksanakan pembelajaran dengan baik yaitu menggunakan media google classroom, strategi, metode dan pendekatan pembelajaran yang disesuaikan dengan peserta didik. Pembelajaran daring memiliki fleksibilitas dalam pelaksanaannya dan mampu mendorong guru untuk lebih kreatif dalam mengajar selain itu siswa dituntut untuk lebih mandiri dan termotivasi untuk lebih aktif belajar. Namun, pembelajaran daring memiliki kendala dalam pelaksanaannya peserta didik kesulitan dalam memahami materi pembelajaran adalah tantangan tersendiri dalam pembelajaran. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan pendidikan agama islam menggunakan google classroom di SMPN 2 Turen semakin hari kian meningkat kearah yang lebih baik melalui program dan kegiatan yang dilakukan setiap harinya dan guru selalu memberikan motivasi kepada peserta didik agar semangat belajar walaupun dari jarak jauh, serta selalu mengawasi perkembangan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Peneliti menyarankan untuk guru supaya tetap mempertahankan tugas dan fungsi pembelajaran daring yang telah dikembangkan dengan baik, saling bekerjasama dalam mensukseskan hasil belajar dan memperhatikan faktor pendukung serta penghambat dalam meningkatkan motivasi belajar. Kata Kunci: Pembelajaran PAI, Google Classroom, Motivasi Belajar en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Pembelajaran PAI en_US
dc.subject Google Classroom en_US
dc.subject Motivasi Belajar en_US
dc.title Pelaksanaan Pembelajaran PAI dengan Menggunakan Google Classroom pada Masa Pandemi Covid-19 untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SMPN 2 Turen en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account