dc.description.abstract | Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kesadaran wajib pajak, dan sanksi pajak, terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi pada kantor pelayanan pajak probolinggo (KPP). Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan purposive sampling. Uji yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji f, uji R2, dan uji t. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan didapatkan kesimpulan bahwa secara sumultan variabel kesadaran wajib pajak, sanksi pajak, berpengaruh signifikan dan simultan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa variabel pemeriksaan pajak dan kesadaran wajib pajak secara parsial berpengaruh positif terhadap tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Probolinggo. Sedangkan secara parsial kualitas pelayanan tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi.
Kata kunci: Kesadaran Wajib Pajak, Sanksi Pajak, kapatuhan wajib pajak | en_US |