Isolasi dan Enumerasi Bakteri Tanah di Wisata Petik Jeruk Selorejo Kecamatan Dau Kabupaten Malang

Show simple item record

dc.contributor.author Maula, Dina Rosyidatul
dc.date.accessioned 2022-07-04T02:57:40Z
dc.date.available 2022-07-04T02:57:40Z
dc.date.issued 2021-08-21
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/4057
dc.description.abstract Tanah merupakan tempat hidup yang paling ideal bagi bakteri. Setiap spesiies bakteri tanah memiliki jenis, populasi, dan sifat pengoksidasi yang berbeda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari adanya bakteri tanah dan juga keberadaan bakteri belerang pada sekitar tanaman jeruk di wisata petik jeruk Selorejo kecamatan Dau kabupaten Malang. Pada pengambilan sampel terdapat 2 stasiun yang berbeda dengan 5 sampel yang diuji. Media yang digunakan untuk pertumbuhan bakteri adalah media NA (Nutrient Agar) yang digunakakan untuk karakteristik koloni (bentuk, tepi, elevasi, permukaan dan warna) dan (pewarnaan gram). Media TSIA (Triple Sugar Iron Agar) digunakan untuk menemukan adanya bakteri belerang pada tanah dengan indikasi warna hitam di media. Perhitungan jumlah bakteri dapat dilihat dari hasil metode lempeng dimana jumlah rata-rata bakteri tanah terendah terdapat pada stasiun pertama sampel ke-3 dengan jumlah 2.2 x 108 CFU/gr sedangkan jumlah bakteri tertingi terdapat pada stasiun pertama sampel ke-5 dengan jumlah 9.8 x 108 CFU/gr. Pada pengamatan uji biokimia (H2S) didapatkan adanya ciri bakteri belerang, antara lain spesies Corynebacterium, Desulfotomaculum sp, Staphylococcus sciuri . Peran bakteri pada tanah adalah sebagai decomposer ( pengurai bahan organic) faktor-faktor yang mempengaruhi proses dekomposisi bahan organik dari sisi dekomposernya adalah suhu, kelembaban, salinitas, dan pH. Adapun C/N rasio merupakan ukuran dari proses dekomposisi bahan organik, dilihat dari data penelitian ini bahwa tanah wisata petik jeruk Selorejo Kecamatan Dau Kabupaten Malang ini termasuk dalam tanah yang subur dengan adanya bakteri yang melimpah, ph, kelembaban, suhu dan C/N rasio yang baik. Kata Kunci : Bakteri Tanah, Bakteri Belerang, Wisata Petik Jeruk en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Biologi en_US
dc.subject Bakteri Tanah en_US
dc.subject Bakteri Belerang en_US
dc.subject Wisata Petik Jeruk en_US
dc.title Isolasi dan Enumerasi Bakteri Tanah di Wisata Petik Jeruk Selorejo Kecamatan Dau Kabupaten Malang en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account