Show simple item record

dc.contributor.authorRohmah, Ngestin Nur
dc.date.accessioned2022-08-02T04:50:25Z
dc.date.available2022-08-02T04:50:25Z
dc.date.issued2022-06-17
dc.identifier.urihttp://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/4699
dc.description.abstractAdanya wabah penyakit virus Covid-19 berpengaruh pada proses pembelajaran peserta didik yang mengharuskan peserta didik untuk melakukan kegiatan pembelajaran di rumah dikarenakan himbauan dari pemerintah untuk pencegahan proses menularnya virus. Pemanfaatan media E-learning dalam suatu proses pembelajaran pada masa pandemi diharapkan menjadi alternatif untuk mengatasi masalah mutu pembelajaran dan kemandirian belajar peserta didik. Permasalahan yang ditemukan peneliti berfokus pada mutu pembelajaran E-learning saat pandemi Covid-19 di Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang. Berdasarkan konteks penelitian maka peneliti merumuskan fokus penelitian, yaitu tentang (1) Mutu proses pembelajaran E-learning yang digunakan pendidik di tengah wabah penyakit Covid-19 dalam mendukung proses pembelajaran di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang. (2) mutu hasil pembelajaran E-learning yang diperoleh peserta didik di tengah wabah Covid-19 di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang. (3) faktor yang mempengaruhi pembelajaran E-learning yang digunakan oleh pendidik di tengah wabah Covid-19 dalam mendukung proses pembelajaran di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah (1) Mendiskripsikan mutu proses pembelajaran E-learning yang digunakan pendidik ditengah wabah penyakit Covid-19 dalam mendukung proses pembelajaran di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang. (2) Mengetahui mutu hasil dari pembelajaran E-learning yang diperoleh peserta didik ditengah wabah Covid-19 di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang. (3) Mengetahui faktor yang mempengaruhi pembelajaran E-learning oleh pendidik ditengah wabah Covid-19 dalam mendukung proses pembelajaran di Program studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Islam Malang. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang berlandaskan atas fenomenologi dengan menggunakan jenis penelitian studi kasus di Program studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Islam Malang, maka dari itu penelitian ini diharapkan mampu mengungkapkan berbagai informasi yang terjadi di lapangan yang didukung dengan data-data yang telah diperoleh. Sehingga peneliti dapat menganalisis yang kemudian dapat di simpulkan sebagai hasil akhir dari penelitian. Kehadiran peneliti di lokasi penelitian memiliki pengaruh penting untuk memperoleh suatu informasi atau data dengan sedetail mungkin. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder yang mana menjadikan rujukan untuk pengemabilan data dalam penelitian ini. Untuk mendapatkan data yang dapat di petanggung jawabkan maka teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara , dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan melalaui pengumpulan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan sehingga peneliti lebih mudah untuk menemukan hasil dari penelitian ini. Sedangkan pengecekkan keabsahan data peneliti melakukan perpanjangan pengamatan, triangulasi dan diskusi teman sejawat. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka peneliti dapat mengambil kesimpulan tentang Analisis Mutu Pembelajaran E-learning di Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang, sebagai berikut : (1) mutu proses pembelajaran E-learning yang digunakan pendidik di tengah wabah penyakit Covid-19 dalam mendukung proses pembelajaran di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang, yaitu adanya mutu proses pembelajaran E-learning sendiri dapat dilihat dari perencanaan pembelajaran yang dimulai dari penyususnan RPS online dari team teaching kemudian dilaksanakan dalam suatu proses rangkaian pembelajaran yang didukung oleh fasilitas beberapa aplikasi yang telah disediakan oleh pihak kampus atau juga atas dasar dari kreatifitas para dosen di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang dan adanya evaluasi diakhir pembelajaran. (2) Mutu hasil pembelajaran E-learning yang digunakan pendidik di tengah wabah Covid-19 di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang, yaitu bermutu dengan hasil belajar yang memuaskan dan sangat efektif diterapkan pada masa pandemi covid-19. Mutu hasil pembelajaran E-learning dapat ditinjau dari keefektifan implementasi pembelajaran E-learning, mutu hasil pembelajaran E-learning ditinjau dari hasil belajar dari implementasi pembelajaran E-learning, dan mutu hasil pembelajaran E-learning ditinjau dari kebermutuan hasil pembelajaran E-learning yang telah diimplementasikan oleh pendidik di Program Studi Pendidikan Agama Islam. Mutu hasil tersebut juga tercipta dengan adanya panduan dan pantauan dari GPM yang memang bertugas dalam penjaminan mutu. Hasil pembelajaran E-learning yang baik dan bermutu yang terletak pada kerjasama antara pendidik dan peserta didiknya. (3) Faktor yang mempengaruhi pembelajaran E-learning yang digunakan oleh pendidik di tengah wabah Covid-19 dalam mendukung proses pembelajaran di Program studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malang, yaitu terbagi menjadi faktor internal,dan faktor eksternal seperti adanya wabah pandemi covid-19 dan keterbatasan akses internet atau sinyal di daerah tertentu. Kata Kunci: Mutu Pembelajaran, E-learningen_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherUniversitas Islam Malangen_US
dc.subjectPendidikan Agama Islamen_US
dc.subjectMutu Pembelajaranen_US
dc.subjectE-learningen_US
dc.titleAnalisis Mutu Pembelajaran E-learning di Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Malangen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record