dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Akuntabilitas, Efektivitas dan Efisiensi Pengelolaan Alokasi Dana Desa Dalam Upaya Pemerataan Pemberdayaan Masyarakat (Studi di Desa Pucangarum Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode analisis data statistik deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) tahap perencanaan Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa Pucangarum sudah sesuai dengan yang direncanakan oleh pemerintah desa dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat. masyarakat (2) penatausahaan pengelolaan alokasi dana desa di Desa Pucangarum selaku pengelola telah berusaha semaksimal mungkin dan telah mengacu pada Permendagri Nomor 20 Tahun 2018 mulai dari perencanaan hingga pertanggungjawaban, dan untuk proses pencatatannya dilakukan sesuai dengan ketentuan undang-undang. (3) Pertanggungjawaban Alokasi Dana Desa (ADD) di Desa Pucangarum dengan transparansi atau keterbukaan oleh pemerintah desa selaku pengelola ADD kepada masyarakat berupa informasi penggunaan dana ADD sehingga timbul prasangka positif dari masyarakat desa terhadap aparat desa .
Kata kunci: Akuntabilitas, Efektivitas, Alokasi Dana Desa (ADD), | en_US |