Show simple item record

dc.contributor.authorHanif, Muhammad Nur
dc.date.accessioned2022-09-06T02:04:46Z
dc.date.available2022-09-06T02:04:46Z
dc.date.issued2022-07-26
dc.identifier.urihttp://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5143
dc.description.abstractKarya sastra adalah seni yang indah dan merupakan pemenuhan kebutuhan manusia terhadap naluri keindahannya. Salah satu bentuk karya sastra adalah film, seperti halnya film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy, yang di dalamnya tergambar struktur kepribadian tokoh-tokohnya. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan unsur id (das es) tokoh-tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy, (2) mendeskripsikan unsur ego (das ich) tokoh-tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy, (3) mendeskripsikan unsur superego (das ueber ich) tokoh-tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Data penelitian ini berupa paparan dialog antar tokoh dan berbagai kisah yang menjelaskan psikologi kepribadian tokoh pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy. Aspek-aspek yang dianalisis yaitu kajian psikologis dengan teori psikoanalisis Sigmund Freud yang meliputi id, ego, dan superego tokoh utama pada film tersebut. Teknik analisis data menggunakan analisi deskriptif. Hasil analisisi data penelitian ini menunjukkan bahwa kepribadian id tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy, yaitu sedih/ menangis, lupa, pendiam, merasa senang, melakukan kesenangan, mengajarkan kesenangan, dan tidur. Kepribadian ego tokoh utama yang muncul meliputi sadar akan realita, marah, beristirahat, memberi maaf/ memaafkan orang lain, mengucapkan terima kasih, bersenda gurau, melamun, dan melukai orang lain. Sementara itu, kepribadian superego tokoh utama yang muncul pada film itu antara lain simpati, religius, menghormati orang lain, tegas, sungkan, pemarah, dan cemburu. Kesimpulan penelitian ini yaitu: (1) Kepribadian id tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy yang paling dominan adalah sedih/ menangis dan merasa senang; (2) Kepribadian ego tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy yang paling dominan adalah sadar akan realita dan marah; (3) Kepribadian superego tokoh utama pada film “Dalam Mihrab Cinta” karya Habiburrahman El Shirazy yang paling dominan adalah simpati. Kata Kunci: Kepribadian, Tokoh Utama, Filmen_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherUniversitas Islam Malangen_US
dc.subjectKeguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectPendidikan Bahasa dan Sastra Indonesiaen_US
dc.subjectKepribadianen_US
dc.subjectTokoh Utamaen_US
dc.subjectFilmen_US
dc.titleStruktur Kepribadian Tokoh Utama pada Film “Dalam Mihrab Cinta” Karya Habiburrahman El Shirazyen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record