dc.description.abstract | Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa di MTs El-Jasmeen khususnya pada mata pelajaran fiqih bab haji. Hal ini bisa terjadi dikarenakan terdapat beberapa faktor diantaranya yaitu cara atau metode yang digunakan guru dalam memberikan materi mata pelajaran fiqih bab haji masih menggunakan metode konvensional atau ceramah, membaca, mencatat, menghafal dan tanya jawab yang monoton serta kurang variatif, sehingga cenderung membuat siswa jadi kurang termotivasi dan kurang memperhatikan yang diajarkan oleh guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana penerapan metode demonstrasi dalam meningkatkan motivasi belajar siswa, untuk mendeskripsikan peningkatan motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan metode demonstrasi, untuk mendeskripsikan kendala yang dihadapi saat pelaksanaan penerapan metode demonstrasi pada mata pelajaran fiqih bab haji kelas VIII MTs El-Jasmeen Singosari. ABSTRAK
Pelaksanaan penelitian dilaksanakan dalam waktu empat minggu yaitu mulai tanggal 31 Maret 2022 samapi dengan tanggal 27 Mei 2022. Dalam pelaksanaannya menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Kurt Lewin dengan dua siklus yang terdiri atas empat komponen yaitu: pertama, perencanaan (planning), kedua tindakan (acting), ketiga pengamatan (observing) dan keempat refleksi (reflecting). Adapun pendekatan yang digunkakan dalam penelitian adalah kualitatif deskriptif. Sedangkan subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs El-Jasmeen yang berjumlah 12 siswa terdiri dari 7 siswa putra dan 5 siswa putri. Data yang diperoleh berupa data dari hasil observasi, wawancara, dokumentasi, dan catatan lapangan.
Hasil penelitian berdasarkan lembar observasi dapat diketahui bahwa aktivitas peneliti dalam proses pembelajaran mengalami peningkatan dari pra siklus, siklus I, sampai siklus II. Hal ini dapat dilihat dari perolehan prosentase pada pra tindakan aktivitas guru 59% dan aktivitas siswa 36,2% berada pada kategori Sangat Kurang, pada siklus I mengalami peningkatan aktivitas guru 69% dan aktivitas siswa 57,5% berada pada kategori Cukup, pada siklus II aktivitas guru 89% dan aktivitas siswa 90% berada pada kategori Sangat Baik. Untuk hasil motivasi belajar siswa sebelum diterapkannya metode demonstrasi berdasarkan deskripsi Hasil Lembar Observasi Motivasi Belajar Siswa pada mata pelajaran fiqih bab haji kelas VIII di MTs El-Jasmeen Singosari terhitung hanya beberapa siswa saja yang motivasi belajarnya tinggi. Sedangkan sebagian siswa yang lainnya lebih cenderung pasif dan tidak tertarik pada materi pembelajaran yang disampaikan guru. Hal tersebut menandakan adanya indikasi rendahnya motivasi belajar pada siswa. Terlihat dari banyaknya siswa kurang memperhatikan materi yang disampaikan guru, asyik mengobrol dengan teman sebangku, rendahnya kemampuan siswa dalam menangkap materi pembelajaran, ada yang mengantuk melamun dan corat-coret dibangku, ketika diadakan sesi tanya jawab pada pembelajaran siswa lebih banyak diam, dan ketika guru memberikan tugas siswa lebih mudah putus asa sebelum mengerjakan sudah merasa tugas yang diberikan sulit sehingga enggan mengumpulkan tugas dan meminta tugas tersebut agar dijadikan PR saja. Sedangkan setelah diterapkannya metode demonstrasi suasana kelas menjadi lebih kondusif sebab perhatian siswa terfokuskan kepada materi yang didemonstrasikan sambil mencatat point-point penting yang telah disampaikan, siswa mulai aktif dengan berani bertanya ketika mendapati ketidakfahaman dalam penjelasan yang disampaikan oleh guru, tidak malu lagi menjawab pertanyaan dan tidak malu lagi untuk saling bergantian mendemonstrasikan materi pembelajaran di depan kelas bersama kelompok belajar mereka. Seluruh siswa lebih mampu mengatasi kesulitan belajarnya karena adanya kelompok belajar yang terbentuk maka dapat teratasi dengan saling berdiskusi, seluruh siswa sudah mulai mau mengerjakan latihan soal dengan tuntas dan tepat waktu dikarenakan, setelah diterapkannya metode demonstrasi pada bab haji siswa menjadi lebih faham.
Kata Kunci : Implementasi, Metode Demonstrasi, Motivasi Belajar | en_US |