Analisa Perencanaan Kebutuhan Ruang Parkir Kendaraan di SMK YP 17-1 Kota Malang
Abstract
SMK YP 17-1 Kota Malang adalah salah satu sekolah swasta dengan jumlah siswa yang tinggi dikota Malang, setiap tahun diperkirakan ada sekitar 100 hingga 150 siswa baru yang diterima disekolah ini dan dibagi dalam 4 Jurusan, dan berdasarkan berdasarkan observasi yang dilakukan oleh peneliti saat ini ada 484 siswa aktif yang tercatat menimba ilmu disekolah ini
Permasalahan parkir merupakan permasalahan yang sering ditemukan pada sistem transportasi di berbagai wilayah yang sedang berkembang. Saat ini, permasalahan tersebut dirasa sangat penting dalam pengembangan pusat pendidikan di Kota Malang.
Hasil penelitian ini Akumulasi kendaraan roda dua maksimum pada jam puncak terjadi pada pukul 08.45 – 09.00 WIB sebanyak 208 kendaraan roda dua, Volume parkir tertinggi pada waktu 08.45 – 09.00 WIB sebesar 208 kendaraan. Dengan perhitungan luasan parkir, maka kapasitas kendaraan yang dapat ditampung adalah 187 kendaraan. Indeks parkir pada SMK YP 17-1 Malang adalah 111,23 % yang menyatakan kapasitas parkir lebih kecil dibandingkan dengan kondisi parkir maksimum dalam kata lain kebutuhan parkir melebihi kapasitas parkir yang disediakan.
Kata Kunci: Kendaraan, Ruang Parkir, Kota Malang, Perencanaan.