dc.description.abstract | Pendidikan yang ada saat ini menuntut ketercapaian agar peserta didik dapat memiliki kemampuan komunikatif, kolaboratif, berfikir secara kritis, kreatif dan inovatif, serta mampu untuk menghadapi dan menyelesaikan persoalan-persoalan di kehidupan nyata. Adapun Pembelajaran abad 21 merupakan pembelajaran yang berpusat agar peserta didik dapat mengembangkan 4 keterampilan yaitu Collaboration Skill, Communication Skill, Critical Thinking Skill dan Creative Thinking Skill. Salah satu aspek yang mempengaruhi hasil dari proses belajar adalah kehadiran bahan ajar pembelajaran. E-Modul merupakan bahan ajar yang dapat membuat peserta didik belajar secara mandiri yang dapat digunakan dimana saja dan kapan saja. Selain itu E-Modul juga efisien dan efektif untuk digunakan, isi E-Modul dapat disesuaikan dengan menambahkan fitur-fitur yang memudahkan dalam memahami materi dan menarik bagi peserta didik. Bahan ajar E-Modul dikembangkan dengan menggunakan Microsoft Word dan Flipbook Maker untuk materi Asuransi, Bank, Koperasi Syari’ah untuk Perekonomian Umat dan Bisnis yang Maslahah.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan, yaitu merancang dan menguji validitas E-Modul berbasis keterampilan abad 21 sebagai bahan ajar mata pelajaran pendidikan agama islam dan budi pekerti kelas x di sman 8 kota malang yang valid dan layak digunakan. Melalui penelitian ini, diharapkan dapat memberikan manfaat kepada peserta didik untuk dapat memudahkan dalam memahami materi serta meningkatkan motivasi belajar pada mata pelajaran pendidikan agama islam dan budi pekerti. Selain itu, peneliti juga ingin mengetahui respon dari peserta didik terkait dengan produk yang telah dikembangkan.
Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Research and Develompent (R&D) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Tahap analisis (analysis) meliputi tahap analisis kebutuhan dan analisis tugas. Tahap desain (design) meliputi pembuatan kerangka E-Modul, menentukan tata letak serta pemilihan buku referensi. Tahap pengembangan (development) meliputi pengembangan E-Modul dan validasi ahli. Tahap implementasi (implementation) adalah tahap uji coba E-Modul yang telah divalidasi sebelumnya kepada peserta didik. Tahap evaluasi (evaluation) adalah tahap analisis data validasi ahli dan instrumen respon peserta didik yang telah diuji cobakan sebelumnya.
E-Modul ini dinyatakan sangat valid berdasarkan hasil rata-rata persentase skor seluruh aspek validasi sebesar 90%. Secara rinci aspek tersebut mencakup penilaian ahli desain dengan total hasil persentase sebesar 83% yang berarti “Sangat Valid/Layak”. Kemudian untuk ahli materi/isi dengan total hasil persentase sebesar 88% yang berarti “Sangat Valid/Layak”, dan ahli pembelajaran dengan total hasil persentase sebesar 98% yang berarti “Sangat Valid/Layak”. Sedangkan pada aspek teknikal atau instrumen respon peserta didik dengan muatan indikator untuk kepraktisan penggunaan, daya Tarik dan efisiensi dengan total hasil persentase sebesar 90% yang berarti “Sangat Valid/Layak”. Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa E-Modul berbasis keterampilan abad 21 sebagai bahan ajar mata pelajaran pendidikan agama islam dan budi peketi kelas x di sman 8 kota malang dinyatakan sangat valid dan layak untuk digunakan sebagai bahan ajar.
Kata Kunci: E-Modul, Pembelajaran Abad 21, Bahan Ajar, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti | en_US |