Studi Evaluasi Perencanaan Distribusi Air Bersih di Desa Benangin V Kecamatan Teweh Timur Provinsi Kalimantan Tengah
Abstract
Semakin pesat pertumbuhan penduduk maka semakin besar pula penggunaan air bersih yang diperlukan dalam keberlangsungan kehidupan sehari-hari, oleh karena itu sistem penyediaan air bersih yang sudah ada bisa saja tidak dapat melayani kebutuhan untuk kedepannya. Berdasarkan kondisi eksisting dari PDAM unit IKK Benangin sudah dapat memenuhi kebutuhan air bersih di beberapa daerah Desa Benangin V, namun masih terdapat daerah yang belum mendapatkan layanan air bersih dari PDAM dan hanya mengandalkan air dari Sungai Teweh dan sumur gali, yang mana air tersebut belum sesuai kualitas dan kuantitas dengan PERMENKES No.492/MENKES/PER/IV/2010. Untuk mengantisipasi akan kebutuhan air bersih dimasa yang akan datang di Desa Benangin V dan agar semua daerah di Desa Benangin V mendapatkan pelayanan air bersih maka diperlukan pengembangan untuk sistem penyediaan jaringan distribusi air bersih agar kedepannya masyarakat dapat terus dilayani air bersih secara merata dan juga dapat tercukupi hingga beberapa tahun kedepannya.
Untuk melakukan penelitian ini terlebih dahulu dilakukan pengumpulan data-data, seperti data primer berupa dokumentasi lokasi penelitian dan data sekunder berupa jumlah penduduk Desa Benangin V dan pelanggan IKK Bengin, peta jaringan air besrsih serta kapasitas produksi eksisting yang diperoleh dari PDAM Kabupaten Barito Utara. Data-data yang sudah diperoleh akan diolah untuk merencanakan pengembangan jaringan distribusi air bersih dan akan akan dibantu dengan software Epanet 2.2 dengan proyeksi 10 tahun rencana. Perencanaan pengembangan hanya ditinjau dari aspek teknis yaitu sistemga distribusi yang meliputi dimensi pipa, kecepatan dalam pipa, tekanan dan headloss.
Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukan penduduk di Desa Benangin V pada 10 tahun yang akan datang yaitu pada tahun 2032 mengalami perkembangan sebesar 2282 jiwa dan setiap tahunnya mengalami kenaikan sebesar 2.7%. Kebutuhan debit air bersih yang diperlukan Desa Benangin V pada 10 tahun yang akan datang yaitu pada tahun 2032 adalah sebesar 2.340 l/det dan debit kapasitas terpasang PDAM IKK Unit Benangin adalah 10 l/det sehingga tidak diperlukan peningkatan kapasitas debit namun diperlukan penambahan jaringan pipa distribusi air bersih agar kedepannya masyarakat dapat terus dilayani air bersih secara merata.
Kata Kunci : Epanet 2.2, Kebutuhan Air Bersih, PDAM, Sistem Penyediaan Air Bersih.