Implementasi Literasi Digital dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 9 Malang

Show simple item record

dc.contributor.author Firdausi, Risydah Daniyah
dc.date.accessioned 2024-01-08T01:43:06Z
dc.date.available 2024-01-08T01:43:06Z
dc.date.issued 2023-10-02
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8858
dc.description.abstract Literasi digital saat ini telah menjadi kebutuhan dalam kegiatan belajar mengajar, kemajuan teknologi yang cukup pesat dapat dirasakan masyarakat di perkotaan maupun dipedesaan, terlebih bagi para siswa untuk mengakses sumber referensi melalui media digital, pengembangan literasi digital yang dilakukan di sekolah dengan tujuan siswa, guru dan tenaga kependidikan, serta kepala sekolah memiliki kemampuan untuk mengakses, memahami, serta menggunakan media digital. Pnelitian ini dilakukan dengan tujuan menggali informasi terkait perencanaan yang digunakan Guru Pendidikan Agama Islam dalam mengimplementasikan literasi digital dalam pembelajaran di SMA Negeri 9 Malang, mengetahui pelaksanaan Guru Pendidikan Agama Islam dalam mengimplementasikan lirtasi digital dalam pembelaaran di SMA Negeri 9 Malang, Mengetahui evaluasi Guru Pendidikan Agama Islam dalm mengimplementasikan literasi digital dalam pembelajaran di SMA Negeri 9 Malang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif jenis penelitian dengan pendekatan studi kasus yang mana peneliti akan menggunakan hasil temuan secara rinci. Prosedur pengimpulan data dengan menggunakan metode observasi yakni pengamatan yang dilakukan oleh peneliti, metode wawancara yakni dengan cara melakukan tanya jawab untuk mendapatkan hasil dari informan dan metode dokumentasi dapat diperoleh melalui dokumen-dokumen dari tempat penelitian. Dalam penelitian ini teknik pengolahan dan analisis data menggunakan teknik kondensasi data display data dan penarikan kesimpulan. penelitian ini menggunakan teknik uji triangulasi, ketekunan pengamatan diskusi teman sejawat, diskusi ahli, dan wawancara mendalam. Hasil penelitian, adapun Implementasi Literasi Digital Dalam Pembelajaran PAI di SMA Negeri 9 Malang adalah mengimplementasikan media digital/teknologi dalam pembelajaran, perlu yang namanya melakukan perencanaan kemudian pelaksanaan dan yang terakhir adalah evaluasi atau penilaian. Perencanaan dilakukan oleh Guru PAI dan difasilitasi oleh sekolah dengan mengadakan workshop di awal semester dengan memanfatkan media digital komputer dan jaringan wifi tujuanya agar pengerjaan lebih efisien, setiap Guru akan dikelompokan setiap Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) dalam kegiatan tersebut seluruh guru tidak terkecuali Gru PAI melakukan penyusunan perangkat pembelajaran. Selanjutnya setelah menyiapkan perangkat pembelajaran pelaksanaan dilakukan sesuai apa yang sudah dirancang sebelumnya dan tidak lupa untuk mrngimplementasikan literasi digital dalam pembelaaran seperti Classroom, Power Poin, Filmora, Youtube dan Web. Selain dilaksanakanya penyusunan dan pelaksanaan juga perlu dilakukanya evaluasi atau penilaian untuk mengetahui sejauh perkembangan peserta didik dan pencapain yang diperoleh apabila terdapat sebuah kekurangan akan diperbaiki dab ditingkatkan lagi. Perangkat media ditigal yang digunakan adalah Web Tool berupa Socrativecom, Quizizz dan Aplikasi E-ujian yang dirancang khusus oleh tim IT sekolah. Kata Kunci: Implementasi, Literasi Digital Pembelaaran PAI en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Implementasi en_US
dc.subject Literasi Digital Pembelaaran PAI en_US
dc.title Implementasi Literasi Digital dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 9 Malang en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account