Analisa Ketersediaan dan Kebutuhan Air Irigasi pada DAM Jati di Kabupaten Magetan
Abstract
Lokasi wilayah penelitian berada diperbatasan Kabupaten Madiun dan Kabupaten Magetan tepatnya berada diperbatasan Desa Rejosari, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun dan di Desa Godangan, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Magetan dengan daerah layanan air sebesar 10860 Ha. Studi ini akan dilakukan optimasi pemanfaatan air irigasi, yang bertujuan untuk mengetahui besar kebutuhan air irigasi dan merencanakan pola tata tanam yang sesuai dengan debit yang tersedia, sehingga para petani dapat memperoleh hasil produksi yang lebih tinggi dari produksi sebelumnya.
Dalam studi ini akan menggunakan metode Solver melalui program linier dari Microsoft Excel. Metode Solver adalah fasilitas pencari solusi yang ada dalam perangkat lunak program Microsoft Excel pada Windows yang dikembangkan dari metode simplek. Metode ini akan digunakan dalam menyelesaikan masalah optimasi. Dengan menggunakan metode Solver yang telah dirumuskan menjadi model matematik dengan mempertimbangkan fungsi tujuan dan fungsi kendala.
Hasil optimasi pada penelitian ini, keuntungan yang didapat dari hasil optimasi program linier Pada Pola Tanam Rencana dengan menggunakan fasilitas Solver pada Microsoft Excel. Pada Musim Tanam I sebesar Rp. 2.246.130.000.00.-, Pada Musim Tanam II sebesar Rp. 2.762.082.000.00.-, dan pada Musim Tanam III sebesar Rp. 44.372.010.000.00.-,. Total keuntungan dalam kurun waktu satu tahun sebesar Rp. 49.380.222.000.00.-, dengan pola tanam pada setiap musimnya yaitu padi dan tebu.
Kata Kunci : Irigasi, Optimasi, Program Linier, Solver