Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam Pembelajaran Berbasis E-Book di Kelas XII SMA Islam Nusantara Malang

Dalam rangka peningkatan layanan dan perbaikan sistem, mohon maaf untuk sementara waktu Repositori UNISMA tidak dapat diakses secara optimal.

Show simple item record

dc.contributor.author Rahman, Elshifa Maulydia
dc.date.accessioned 2024-05-06T03:16:11Z
dc.date.available 2024-05-06T03:16:11Z
dc.date.issued 2024-03-18
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/9457
dc.description.abstract Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi guru pendidikan agama islam dalam pembelajaran berbasis e-book pada siswa kelas XII di SMA Islam Nusantara Malang dan juga untuk mengetahui fakor pendukung dan penghambat strategi pembelajaran bebasis e-book dalam proses pembelajaran PAI di SMA Islam Nusantara Malang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan Data menggunakan observai, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah Reduksi Data, Penyajian Data dan Penarikan Kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi pembelajaran berbasis e-book sangat diminati oleh sebagain besar siswa kelas XII, dapat dilihat dari capaian hasil Penilaian Tengah Semester I yang telah dilakukan, menunjukkan nilai siswa yang di atas KKM lebih banyak dan hanya ada beberapa anak yang belum tuntas atau masih di bawah KKM atau dibawah nilai 75. Keberhasilan siswa dalam mencapai nilai yang baik tentunya dipengaruhi oleh strategi yang dilaksanakan guru PAI dalam penerapan pembelajaran berbasis e-book. Dapat diketahui bahwa strategi yang digunakan yakni kontekstual dan kooperatif metode Jigsaw dengan media pembelajaran yang menunjang seperti video ilustrasi dan Powerpoint interaktif. Selain metode ceramah, guru mengajak berdiskusi dengan tanya jawab dan membentuk kelompok belajar dalam kelas. Materi praktek guru juga membangun suasanaya yang membuat siswa bersemangat untuk mengikuti pelajaran. Dalam pembelajaran berbasis e-book yang diterapkan dalam pelajaran PAI ini tentunya memiliki faktor pendukung dan penghambat. Faktor pendukung dalam pembelajaran berbasis e-book ini, diantaranya yaitu: 1) strategi guru dalam proses pembelajaran, 2) e-book menjadi buku bahan ajar yang praktis dalam pebelajaran, 3) e-book merupakan media yang ringkas dan menarik, 4) isi serta kebahasaan e-book yang jelas dan memahamkan siswa. Selain faktor pendukung, tentunya terdapat faktor penghambat dalam pembelajaran berbasis e-book ini, diantaranya yaitu 1) motivasi belajar siswa yang masih kurang, 2) kesulitan dalam mengakses link e-book, 3) jaringan internet yang tidak stabil, 4) siswa yang tidak memiliki smartphone atau laptop, serta 5) faktor lingkungan dan sosial yang memberikan dampak kurang baik dalam proses belajar siswa. Kata Kunci: Strategi Pembelajaran, Guru PAI, E-Book en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Strategi Pembelajaran en_US
dc.subject Guru PAI en_US
dc.subject E-Book en_US
dc.title Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam Pembelajaran Berbasis E-Book di Kelas XII SMA Islam Nusantara Malang en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account