Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/7868
Title: Nilai Edukatif Dalam Novel Orang-Orang Biasa Karya Andrea Hirata
Authors: Safitri, Eka
Keywords: Nilai Edukatif
Novel
Issue Date: 4-Aug-2023
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Sastra sebagai ilmu interdisipliner merupakan wujud gagasan seseorang melalui pandangan terhadap lingkungan sosial yang berada disekelilingnya. Alat dalam pengantar sastra dengan lingkungan, yakni menggunakan Bahasa yang indah. Sedangkan sastra merupakan salah satu wahana bagi pengarang untuk mengapresiasikan nilai-nilai pendidikan, meskipun rangkaian peristiwa dan tokoh bersifat imajinatif tetapi kebenaran nilai kehidupan yang disampaikan pengarang tidak bisa disangkal. Novel Orang-Orang Biasa karya Andrea Hirata meneceritakan perjuangan seorang anak bernama Aini yang ingin mengejar cita-citanya masuk kuliah kedokteran tetapi terhalang biaya amsuk kuliah, berlatar belakang kota belantik yang biasa disebut kota “naif” diman masyarakat yang mempunyai sifat sopan dan ramah . meskipun tidak memiliki pendidikan tinggi tetapi mereka mempunyai prilaku moral yang baik. Andrea hirati mengemas kekecewaanya terhadap pendidikan pada masanya menjadi sebuah karya sastra begitu indah. Pembaca menjadi ikut merasakan perjuangan seorang anak miskin untuk meraih cita-citanya. Fokus penelitian ini adalah 1)Bagaimana nilai religius yang terkandung dalam novel Orang-orang Biasa karya Andrea Hirata. 2)Bagaimana nilai moral yang terkandung dalam novel Orang-orang Biasa karya Andrea Hirata. 3) Bagaimana nilai sosial yang terkandung dalam novel Orang-orang Biasa karya Andrea Hirata.4)Bagaimana nilai budaya yang terkandung dalam novel Orang-orang Biasa karya Andrea Hirata. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan gambaran atau deskripsi tentang nilai edukatif dalam novel Orang-orang Biasa karya Andrea Hirata berupa nilai religius, nilai moral nilai sosial dan nilai budaya. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang menghasilkan prosedur analisis yang tidak menggunakan prosedur analisis statistik atau cara kuantifikasi lainnya. Data penelitian ini berupa kata atau kutipan nilai edukatif dalam novel Orang-orang Biasa karya Andrea Hirata. sedangkan sumber penelitian ini adalah termasuk data primer yang berupa buku-buku atau sumber- sumber yang berkaitan dengan nilai edukatif . Prosedur pengumpulan data penelitian ini menggunakan studi pustaka. Tenik analisis data pada penelitian ini melalui tiga tahap, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Dan keabsahan data yang digunkan dalam penelitian yaitu triangulasi sumber, metode dan teori. Hasil temuan dari penelitian ini berupa, nilai edukatif dalam novel Orang Orang Biasa karya Andrea Hirata meliputi: 1) Nilai religius berupa hubangan manusia dengan tuhan, beribdah dan berdoa 2) Nilai moral terdapat enam aspek disiplin taat dalam segala peraturan, selalu berkata jujur dan berbuat sesuai dengan kenyataan, tanggung jawab, selalu bekerja keras unutuk mencapai tujuan , keberanian hidup, dan percaya diri atas kemapuan yang dimiliki. 3) Nilai sosial terdapat empat kebersamaan , kepedulian sosial antar sesama, selalu rukun dan menghargai sesama, dan tolong menolong. 4) Nilai budaya berupa sistem mata pecahariaan berupa usaha yang dilakuan oleh sekelompok orang dalam memenuhi kebutuhannya.
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/7868
Appears in Collections:MT - Indonesian Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
NILAI EDUKATIF DALAM NOVEL ORANG-ORANG BIASA.pdf
  Restricted Access
2.11 MBAdobe PDFView/Open Request a copy
S2_MPBI_22102071019_EKA SAFITRI.pdf2.04 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.