Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8880
Title: Rancang Bangun Sistem Prototype Keamanan Rumah Mengunakan Deteksi Wajah
Authors: Ijulhaq
Keywords: Sistem Keamanan Pintu Rumah
Pengenalan Wajah
Issue Date: 7-Sep-2023
Publisher: Universitas Islam Malang
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk memperkenalkan desain dan implementasi sebuah sistem Prototype Keamanan Rumah Menggunakan Deteksi Wajah. Dalam penelitian ini penulis menggunakan wajah sebagai teknologi Face Fecognition yang akan diimplementasikan, pada sistem keamanan pintu rumah. Alasan yang melatar belakangi peneliti dalam menggunakan wajah sebagai objek yang akan diidentifikasi karena wajah merupakan bagian tubuh yang unik pada setiap manusia yang sulit untuk dimanipulasi atau diduplikasi. Namun, dalam penelitian ini memerlukan sistem yang dapat mengenali dan mengidentifikasi wajah setiap orang yang sebelumnya sudah dilakukan perekaman sampel gambar dari masing-masing orang yang memiliki hak akses penuh terhadap akses ke pintu rumah yang sudah lebih dulu tersimpan dalam data uji. Sistem mengharuskan seseorang untuk tidak bergerak selama wajahnya dalam proses identifikasi agar akurat dalam pemprosesan data. Komponen utama sistem ini yaitu menggunakan kamera huskylens. yang mudah digunakan dan mampu mendeteksi objek dan memiliki beberapa fungsi, seperti pengenalan objek, selain itu kamera ini mampu mengenali wajah, objek tracking, mengenali warna dan mampu untuk pengenalan tag (kode QR). Untuk Arduino UNO digunakan untuk mengatur semua proses penerimaan gambar dan data dari kamera Hunskylens dan mengirimkan sinyal kontrol keservo berdasarkan hasil pemrosesan gambar untuk menggerakan servo. kemudian servo digunakan untuk menggerakan mekanisme pintu rumah. Hasil penelitian dari kamera huskylens pada jarak 30 cm, 50 cm, 80 cm, 100 cm, 130 cm, dan 150 cm, 160cm, 170cm, 190cm, dan 200cm 210cm, 220cm kamera dapat menangkap face Id: wajah dengan baik penguji melakukan 20 percobaan degan lima data wajah berbeda .Tingkat akurasi keberhasilan rata-rata 88% dengan nilai error 12. Kata Kunci: Sistem Keamanan Pintu Rumah, Pengenalan Wajah
URI: http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/8880
Appears in Collections:UT - Electrical Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
S1_FT_21701053020_IJULHAQ.pdfPublish1.59 MBAdobe PDFView/Open
RANCANG BANGUN SISTEM PROTOTYPE KEAMANAN PINTU RUMAH MENGGUNAKAN DETEKSI WAJAH.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.47 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.