Optimalisai Media Lagu untuk Keterampialn Menulis Cerpen Siswa Kelas VII Mts Al Huda Wajak
Abstract
Kemampuan menulis perlu dimiliki oleh setiap orang agar dapat menumbuh kembangkan bakat seseorang melalui menulis. Latihan menulis merupakan modal utama untuk menggali potensi mengembangkan ide, pikiran, dan perasaan kepada orang lain atau kepada diri sendiri. Kekurangannya yakni jika proses menulis tidak diperbaiki, maka hambatan akan terus muncul dalam proses penulisan, karena sulit untuk diatasi karena kurangnya usaha dan latihan. Latihan menulis juga merupakan keterampilan yang sangat sulit. Peran guru sebagai guru harus menitikberatkan pada metode pengajaran yang praktis dan efektif. Metode pembelajaran yang diharapkan yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam menulis cerita pendek adalah menggunakan Media Lagu
Tujuan dari penelitian ini umtuk (1) Mendeskripsikan peningkatan proses pembelajaran menulis cerita pendek dengan media lagu siswa kelas VII MTs Al Huda, Wajak. (2) Mendeskripsikan peningkatan hasil pembelajaran menulis cerita pendek melalui pendekatan Media Lagu pada siswa kelas VII MTs Al Huda Wajak
Dalam hal ini, peneliti berkolaborasi dengan guru bahasa Indonesia untuk menggunakan metode sugesti-imajinasi media lagu supaya siswa menjadi lebih termotivasi untuk menulis, khususnya dalam pembelajaran menulis cerpen. Metode sugesti imajinasi media lagu merupakan suatu metode pembelajaran yang menggunakan bantuan media lagu supaya siswa dapat mengembangkan imajinasinya secara leluasa.
Berdasarkan hasil pengolahan data dari guru, terdapat hasil penelitian terhadap peningkatan kemampuan menulis cerpen siswa melalui metode media lagu pada kelas VII MTs Al Huda Wajak. Hal ini dibuktikan dengan rata-rata nilai siswa dan persentase klasikal siswa kelas VII mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I, siswa mencapai rata-rata sebesar 76,80 dengan persentase klasikal sebesar 63,60%. Sedangkan pada siklus II, siswa mencapai rata-rata sebesar 80,9 dengan persentase klasikal sebesar 85,15%. Hasil observasi sikap siswa terhadap aktivitas belajar menggunakan metode sugesti-imajinasi media lagu dapat meningkatkan perhatian siswa dalam proses pembelajaran. Hal ini dibuktikan dari hasil observasi antara siklus I dan siklus II yang mengalami perubahan signifikan, yaitu sebesar 26,4% dari siklus I sebesar 63,6% menjadi 90%. Dari uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode sugesti-imajinasi media lagu dapat meningkatkan kemampuan menulis cerpen siswa kelas VII MTs Al Huda Wajak.
Kata Kunci: Optimalisasi, Menulis, Media lagu