Implementasi Metode Bil-Qolam dalam Menginterpretasi Bacaan AlQuran (Studi Kasus) di MI Al Maarif 02 Singosari Malang
Abstract
Penelitian ini berangkat dari latar belakang penafsiran bacaan Al Quran atau
penerapan sebuah metode baca Al Quran yang ada di MI Al Maarif 02 Singosari
Malang. Dalam kegiatan baca Al Quran di rumah siswa bukanlah hal yang tidak efektif
dikarenakan Singosari merupakan lingkungan pesantren, namun melalui metode Bil
Qolam di MI inilah siswa mampu mengenal lebih jauh dan mampu mempraktekkan
dengan baik bacaan Al Quran yang baik dan benar.
Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui profesionalitas guru dalam
mengajar metode Bil Qolam di MI Almaarif 02 Singosari Malang, (2) Untuk
mendiskripsikan langkah-langkah implementasi metode Bil Qolam dalam
mengintrpretasi bacaan Al-Qur‟an di MI Almaarif 02 Singosari Malang, (3) Untuk
mengetahui dampak kepada siswa dari hasil menginterpretasi bacaan Al-Qur‟an
dengan metode Bil Qolam di MI Almaarif 02 Singosari Malang.
Untuk menggali data tersebut, digunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan
jenis penelitian studi kasus, instrumen adalah peneliti sendiri, dan teknik pengumpulan
data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisi
dengan cara mengorganisasikan dan mengurutkan data sehingga menarik kesimpulan
dari hasil penelitian.
Hasil daripada penelitian menunjukkan bahwa, (1) Profesionalitas guru dalam
mengajar metode Bil Qolam di MI Almaarif 02 Singosari Malang diwujudkan dalam
bentuk menjadi pengajar yang tekun dan mempunyai sebuah izin mengajar dan dalam
implementasinya menggunakan cara yang baik dan jauh dengan kekakuan dalam
mengajar. (2) Langkah-langkah implementasi metode Bil Qolam dalam
mengintrpretasi bacaan Al-Qur‟an di MI Almaarif 02 Singosari Malang dapat berjalan
dengan baik saat siswa mengikuti pembelajaran menggunakan metode Bil Qolam. (3)
Hasil daripada menginterpretasi bacaan Al-Qur‟an dengan metode Bil Qolam di MI
Almaarif 02 Singosari Malang secara kualitatif mampu meningkatkan kualitas bacaan
Quran siswa yang berangkat dari sesuatu yang baik dan menjadi sangat baik.