Pengaruh Good Corporate Governance dan Manajemen Risiko Terhadap Kinerja Keuangan
Abstract
Kinerja keuangan merupakan satu aspek penting dalam menilai keberhasilan suatu perusahaan, termasuk dalam industri perbankan. Untuk mencapai kinerja keuangan yang baik, perusahaan perbankan harus menerapkan tata kelola perusahaan (Good corporate governance) dan manajemen risiko yang efektif. Good corporate governance dan manajemen risiko yang efektif akan memberikan dampak positif terhadap kinerja keuangan perusahaan. Salah satu faktor yang dapat menyebabkan krisis keuangan perbankan adalah karena perusahaan di Indonesia tidak secara signifikan meningkatkan penerapan Good Corporate Governance dan manajemen risiko. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif non kasus dengan menggunakan jenis penelitian kausalitas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana variabel independen (Good Corporate Governance dan Manajemen Risiko) berpengaruh terhadap variabel dependen (Kinerja Perbankan). Penelitian ini dilakukan pada beberapa perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2019-2021. Penelitian ini dilakukan melalui situs www.idx.co.id. Berdasarkan hasil penelitan yang telah dilakukan Good Corporate Governance berdampak signifikan terhadap kinerja keuangan. Sedangkan manajemen risiko tidak berdampak signifikan terhadap kinerja keuangan.