Pengaruh Intellectual Capital Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris Pada Perusahaan Sub Sektor Perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2023)
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Intellectual Capital terhadap Nilai Perusahaan dengan Profitabilitas sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris pada Perusahaan Sub Sektor Perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2023). Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan mengetahui nilai perusahaan dan diproksikan dengan Price To Book Value (PBV) dan diperoleh sampel sebanyak 40 perusahaan. Metode analisis data dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif dengan menggunakan desain Kausalitas, dengan menggunakan metode analisis jalur PLS (Partial Least Square) dengan SmartPLS 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel modal intelektual terdiri dari Value Added (VA), Value Added Capital Employed (VACA), Value Added Human Capital (VAHU), Structural Capital Value Added (STVA), dan Value Added Intellectual Coefisien (VAICTM). Variabel Intellectual Capital tidak berpengaruh terhadap variabel Nilai Perusahaan. Sedangkan variabel Intellectual Capital berpengaruh terhadap variabel Profitabilitas, sedangkan Variabel Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap variabel Nilai Perusahaan. Sedangkan variabel Profitabilitas tidak memediasi pengaruh Intellectual Capital terhadap Nilai Perusahaan.