Pengaruh Kedisiplinan Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Akidah Akhlak Kelas X MA An-Nur Bululawang
Abstract
Kedisiplinan adalah suatu kondisi yang tercipta melalui proses latihan yang dikembangkan menjadi serangkaian perilaku yang di dalamnya terdapat unsur ketaatan, kepatuhan, ketertiban dan harus dilakukan dengan tanggung jawab yang bertujuan untuk perubahan diri yang lebih baik. Kedisiplinan siswa di sekolah tentunya harus dilakukan dengan baik dan sungguh-sungguh mulai dari disiplin waktu, disiplin menegakkan aturan, serta disiplin sikap. Sedangkan hasil belajar adalah suatu perubahan yang berupa perubahan tingkah laku, pengetahuan dan sikap yang didapatkan seseorang setelah melakukan proses kegiatan belajar.
Pada penelitian ini tujuan yang akan diteliti yaitu meliputi: 1) Untuk mengetahui kedisiplinan siswa kelas X MA An-Nur Bululawang; 2) Untuk mengetahui hasil belajar siswa kelas X MA An-Nur Bululawang; 3) Untuk mengetahui adakah pengaruh kedisiplinan terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran akidah akhlak kelas X MA An-Nur Bululawang.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian survei, dengan menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dimana pada instrumen dan pengumpulan data menggunakan angket tertutup dengan penilaian skor skala Likert, dan dokumentasi. Populasi siswa kelas X MA An-Nur Bululawang berjumlah 155 siswa dan dalam pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling dengan menggunakan rumus Slovin yang diperoleh data sampel penelitian sejumlah 61 siswa. Pengujian analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji normalitas, uji linearitas, dan untuk uji hipotesis menggunakan analisis regresi linear sederhana.
Berdasarkan hasil analisis data penelitian dapat diketahui bahwa kedisiplinan dengan nilai rata-rata 83,04 yang berada dalam kategori “cukup”. Untuk hasil analisis data hasil belajar dengan nilai rata-rata 84,11 yang berada dalam kategori “cukup”. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan nilai yang menyatakan nilai thitung 4,915 > ttabel 2.001 dengan nilai probabilitas Sig 0,000 < 0,05. Setelah itu ditemukan nilai koefisien determinasi sebesar 29,1% artinya bahwa besarnya pengaruh antara kedisiplinan terhadap hasil belajar mata pelajaran Akidah Akhlak siswa kelas X MA An-Nur Bululawang yaitu sebesar 29,1% dan sisanya sebesar 70,9% yang berkontribusi terhadap hasil belajar Siswa dipengaruhi oleh variabel yang lainnya. Dari nilai tersebut dapat di simpulkan bahwa “Ada Pengaruh Positif dan Signifikan antara Kedisiplinan Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Akidah Akhlak Kelas X MA An-Nur Bululawang”.
Dalam hal ini kedisiplinan siswa kelas X MA An-Nur harus lebih ditingkatkan lagi, karena kedisiplinan sangatlah penting bagi kehidupan seseorang kedepannya, dengan kedisiplinan seseorang akan terlatih dan terbiasa menjalani kegiatan dan tugas di sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari dengan penuh tanggung jawab. Untuk mendukung proses kedisiplinan siswa agar berjalan dengan baik, maka dibutuhkan pengawasan oleh pihak sekolah terutama seorang guru sebagai pendidik yang membimbing siswa untuk menjadi peserta didik yang baik, berakhlakul karimah, dan bertanggung jawab. Untuk peneliti selanjutnya disarankan dapat mengembangkan penelitian ini lebih luas dan mendalam, menggunakan populasi dan sampel penelitian yang luas lagi agar hasil yang diperoleh lebih meningkat.
Kata Kunci : Kedisiplinan, Hasil Belajar Siswa