Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Manajemen Laba pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di BEI Periode 2016-2020
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi manajemen laba pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2016-2020. Variabel yang digunakan adalah manajemen laba sebagai variabel terikat. Dan lima variabel lainnya seperti leverage, ukuran perusahaan, ukuran KAP, kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial sebagai variabel bebas. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 30 perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2016-2020. Sedangkan sampel yang digunakan adalah 14 perusahaan yang telah dipilih menggunakan metode purposive sampling dengan kriteria tertentu. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan software SPSS. Hasil yang diperoleh dari pengujian hipotesis adalah leverage, ukuran perusahaan, ukuran KAP, kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial secara simultan berpengaruh terhadap manajemen laba. Sedangkan secara parsial, leverage dan ukuran perusahaan berpengaruh negatif signifikan terhadap manajemen laba, kepemilikan manajerial berpengaruh positif terhadap manajemen laba. Ukuran KAP dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap manajemen laba pada perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI 2016-2020.
Kata Kunci: Manajemen laba, Leverage, Ukuran Perusahaan, Ukuran KAP, Kepemilikan Institusional dan Kepemilikan Manajerial