Show simple item record

dc.contributor.authorSholikah, Karwati Ni’matus
dc.date.accessioned2022-08-10T02:10:59Z
dc.date.available2022-08-10T02:10:59Z
dc.date.issued2022-06-29
dc.identifier.urihttp://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/4910
dc.description.abstractMedia pembelajaran matematika merupakan media yang digunakan penyampaian pesan pendidik kepada peserta didik dalam pembelajaran matematika. Selain pemilihan media agar mempermudah pemahaman materi, peserta didik juga memerlukan wawasan untuk membentuk karakter peserta didik. Oleh karena itu, pemilihan pengembangan media pembelajaran yang kreatif, dan bermuatan karakter yang diwariskan sejak zaman dahulu oleh nenek moyang, dipelukan untuk memenuhi standar kompetensi. Berdasarkan hasil analisis kebutuhan guru dan peserta didik kelas XI SMKN 2 Tuban dan SMKN 3 Tuban, 83% guru menyatakan membutuhkan pengembangan media pembelajaran matematika berupa video. Sedangkan rata-rata hasil analisis kebutuhan peserta didik menunjukkan bahwa 81% peserta didik menyatakan membutuhkan pengembangan media pembelajaran matematika berupa video. Berdasarkan hal tersebut, peneliti mengembangkan media pembelajaran matematika berupa video dengan powtoon berbasis kearifan lokal Tuban pada materi aplikasi turunan kelas XI SMK. Pengembangan bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan proses pengembangan media pembelajaran matematika dengan powtoon berbasis kearifan lokal Tuban pada materi Aplikasi Turunan, (2) mendeskripsikan hasil pengembangan media pembelajaran matematika dengan powtoon berbasis kearifan lokal Tuban pada materi Aplikasi Turunan, dan (3) mendeskripsikan hasil uji coba produk pengembangan media pembelajaran matematika dengan powtoon berbasis kearifan lokal Tuban pada materi Aplikasi Turunan. Jenis penelitian pengembangan ini menggunakan metode penelitian model 4D, yang terdiri atas 4 tahapan diantaranya: tahap define (pendefinisian), tahap design (perancangan), tahap develop (pengembangan) dan tahap disseminate (penyebaran). Subjek dalam penelitian ini adalah 3 ahli praktisi guru dan 110 peserta didik dari 2 sekolah yaitu XI SMKN 2 Tuban dan SMKN 3 Tuban, untuk kelompok kecil 10 peserta didik dari SMKN 2 Tuban sebagai pengguna (user). Pada penelitian pengembangan ini terdapat dua jenis data: data kuantitatif berupa lembar instrument penilaian dan data kualitatif berupa komentar dan saran yang diperoleh dari subjek validasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, pada tahap define merupakan permasalahan awal pengembangan melalui analisis kebutuhan. Analisis kebutuhan dilakukan kepada 110 peserta didik dan 3 guru matematika, diperoleh persentase sebesar 81% dan 83%. Sehingga, diperoleh kesimpulan baik peserta didik maupun guru membutuhkan media pembelajaran berupa video yang dikembangkan. Pada tahap design yaitu tahap perancangan media (1) tahap menyusun desain media pembelajaran, (2) pemrograman materi ke dalam aplikasi powton, dan (3) penyusunan instrumen penelitian berupa angket penilaian ahli materi, ahli media, ahli desain, ahli praktisi dan user. Pada Tahap Develop, diperoleh hasil penilaian terhadap produk media pembelajaran oleh validator ahli materi, ahli media, ahli desain, dan praktisi dengan rata-rata yang diperoleh adalah 3,43; 3,77; 3,56; 3,95, rata-rata seluruhnya yaitu 3,68 dengan kesimpulan produk yang dibuat sangat layak digunakan. Pada validasi uji coba user melibatkan 10 peserta didik kelas XI SMKN 2 Tuban diperoleh rata-rata sebesar 3,47 dengan kesimpulan media pembelajaran berupa video bermuatan kearifan lokal Tuban dinyatakan sangat layak digunakan dalam proses pembelajaran di sekolah. Dikarenakan keterbatasan waktu, maka tahap dessiminate tidak dilakukan. Penyebaran terbatas kepada uji coba kelompok kecil dan guru matematika dari sekolah yang dipilih. Disarankan bagi pengembang yang ingin mengembangkan media pembelajaran matematika berupa video dengan Powtoon berbasis kearifan lokal Tuban pada materi aplikasi turunan kelas XI SMK, menggunakan skala uji coba dan sampel yang lebih besar serta menguji keefektifan produk. Kata Kunci: Pengembangan, Media Pembelajaran, Powtoon, Kearifan Lokal Tuban, Aplikasi Turunan.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherUniversitas Islam Malangen_US
dc.subjectKeguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectPendidikan Matematikaen_US
dc.subjectPengembanganen_US
dc.subjectMedia Pembelajaranen_US
dc.subjectPowtoonen_US
dc.subjectKearifan Lokal Tubanen_US
dc.subjectAplikasi Turunanen_US
dc.titlePengembangan Media Pembelajaran Matematika dengan Powtoon Berbasis Kearifan Lokal Tuban pada Materi Aplikasi Turunan Kelas XI SMKen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail
Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record