Analisis Penerapan Akuntansi Manajemen Lingkungan dan Strategi Serta Inovasi Produk di Masa Pandemic Covid 19 (Studi Kasus di Rumah Sakit Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat)
Abstract
Tujuan dalam penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui penerapan akuntansi manajemen lingkungan dan strategi serta inovasi produk di masa pandemic covid 19 pada Rumah Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat. (2) Untuk mengetahui kendala dalam penerapan akuntansi manajemen lingkungan dan strategi serta inovasi produk di masa pandemic covid 19 pada Rumah Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat. (3) Untuk mengetahui pemecahan masalah penerapan akuntansi manajemen lingkungan dan strategi serta inovasi produk di masa pandemic covid 19pada Rumah Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat.
Penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode penelitian kualitatif. Subyek penelitian istilah responden inilah yang dinamakan informan, Sub Bagian Instalasi Kesehatan Lingkungan. Sumber data primer dengan wawancara sedangkan data sekunder berupa dokumentasi. Metode pengumpulan data dengan cara wawancara dan dokumentasi. Analisis data kualitatifmenurut Matthew B. Milles terdiri dari 3 kegiatanyaitu: (1) Reduksi data, (2) Penyajian data (3) Penarikankesimpulanatauverifikasi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan akuntansi manajemen lingkungan dan strategi serta inovasi produk pada Rumah Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat serta mencari kendala dan pemecahan masalah tersebut, sehingga disimpulkan sebagai berikut: (1) Penerapan akuntansi manajemen lingkungan dan strategi serta inovasi produk di masa pandemic covid 19 pada Rumah Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat telah dilaksanakan dengan baik, karena rumah sakit telah menyelenggarakan kesehatan lingkungan dan K3RS dan menerapkan green hostpital. Ditunjang dengan penilaian pada tahun PROPER yaitu merupakan program yang diadakan dalam rangka menilai kinerja rumah sakit untuk mengendalikan limbah B3 telah berperan secara baik karena hasil penilaian proper masuk kategori warna biru berarti bagi perusahaan yang telah melakukan upaya pengelolaan lingkungan yang disyaratkan sesuai dengan ketentuan atau peraturan perundang-undangan yang berlaku. (3) Kendala dalam pada Rumah Sakit Jiwa Lawang di masa pandemic covid 19 bahwa kinerja direktorat medik serta keperawatan mengalami fluktuatif pada aspek produktifitas kinerja. Belum terpenuhi sarana asrama sesuai standar. Jejaring penelitian psikogeriatri masih belum optimal, berkomitmen pelayanan prima belum mencapai target. Pendapatan RSJ belum mampu membiayai seluruh biaya operasional. (3) Pemecahan masalah Rumah Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat di masa pandemic covid 19, dengan cara melakukan efisiensi dari sisi pelayanan, efisiensi atas sumber daya, bahan kerja, meluncurkan layanan telemedicene, untuk mengurangi kontak langsung guna pencegahan covid 19, dan menerapkan sistem remunerasi kepada pegawai sesuai kondisi rumah sakit.
Kata kunci: akuntansi manajemen lingkungan, strategi, inovasi