Pengaruh Ekoefisiensi dan Akuntansi Lingkungan Terhadap Kinerja Keuangan (Study Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bei Tahun 2019-2021)
Abstract
Kinerja keuangan merupakan hasil atas pencapaian manajemen perusahaan yang sangat dibutuhkan oleh perusahaan untuk mengetahui dan mengevaluasi sampai di mana tingkat keberhasilan perusahaan berdasarkan aktivitas keuangan yang telah dilaksanakan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tentang pengaruh ekoefisiensi, akuntansi lingkungan, size dan struktur modal terhadap kinerja keuangan baik secara simultan dan secara parsial. Metode penelitian menggunakan metode korelasional dengan pendekatan kuantitaif. Data yang digunakan yaitu data sekunder dengan kurun waktu (time series) penelitian tiga tahun. Populasi yang digunakan yaitu perusahaan manufaktur yang telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019-2021. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh 159 perusahaan yangdijadikan sampel selama tiga tahun. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Sedangkan pengolahan data menggunakan IBM Statistical Package for the Social Sciences tipe 26. Hasil dari penelitian ini menerangkan bahwa ekoefisiensi dan akuntansi lingkungan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur, size berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur dan struktur modal tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur.
Kata Kunci: Ekoefisiensi, Akuntansi Lingkungan, Size, Struktur Modal dan kinerja keuangan