Strategi Kepala Sekolah dalam Mengembangkan Karakter Religius Melalui Kegiatan Keagamaan di Madrasah Tsanawiyah Negri Batu
Abstract
Globalisasi yang terjadi saat ini membawa masyarakat Indonesia melupakan Pendidikan karakter bangsa. Padahal, Pendidikan karakter meruoakan suatu pondasi bangsa yang sangat penting dan perlu ditanamkan sejak dini kepada anak-anak. oleh karena itu, salah satu yang diterapkan adalah pembentukan karakter religius siswa melalui kegiatan keagamaan sebagaimana di MTS N Batu kepala sekolah telah mengembangkan karakter religius untuk meningkatkan kepribadian siswa dan meningkatkan religius siswa melalui kegiatan keagamaan.
Berdasarkan konteks penelitian maka peneliti merumuskan fokus penelitian, yaitu tentang (1) Bagaimana perencanaan kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan MTS N Batu? (2) Bagaimana pelaksanaan kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan MTS N Batu? (3) Bagaimana evaluasi kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religious melalui kegiatan keagamaan?
Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) Untuk menjelaskan perencanaan kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan di MTS N Batu, (2) Untuk menjelaskan pelaksanaan kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan di MTS N Batu, dan (3) Untuk menjelaskan evaluasi kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan di MTS N Batu.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dan jenis penelitian studi kasus dengan tempat penelitian di MTS N Batu. Pengumpulan data dilakukan dengan mengunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis pada data dilakukan dengan cara merangkum data yang penting kemudian dilakukan penarikan kesimpuan. Untuk menguji keabsahan data dilakukan dengan wawancara mendalam, pengamatan lebih lama, diskusi dengan teman sejawat dan tringulasi.
Hasil penelitian ini adalah, (1) perencanaan kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan MTs Negri Batu di laksanakan melalui: a) visi dan misi, b) susunan kegitan harian dan tahunan, c) membuat tata tertib, d) mempersiapkan strategi pelaksanaan (paksaan, dokmatik, pembiasaan, keteladanaan. (2) pelaksanaan kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius melalui kegiatan keagamaan MTS Negri Batu terdiri dari 3 (tiga), Pertama, membiasakan sholat dhuha dan dzuhur berjama’ah, kedua, menanamkan nilai-nilai karakter religius, ketiga, memberi keteladanan. (3) evaluasi kepala sekolah dalam mengembangkan karakter religius siswa melalui kegatan keagamaan MTS Negri Batu adalah melalui pembinaan, peningkatan program dan pelaksanaan dan membedakan program-program sebelumnya.
Kata Kunci: Pengembangan Karakter, Kegiatan Religius, Program Sekolah